Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Produksi iPhone 12 Mini Dikabarkan Sudah Berhenti

Model iPhone 12 Mini hanya berkontribusi sekitar 5 persen dari semua penjualan iPhone 12.

23 Juni 2021 | 11.26 WIB

iPhone 12 mini. Kredit: George Buhnici/YouTube
Perbesar
iPhone 12 mini. Kredit: George Buhnici/YouTube

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bukan rahasia lagi bahwa iPhone 12 Mini memiliki catatan penjualan yang buruk dibandingkan dengan jajaran iPhone lainnya. TrendForce memberi kabar terbaru bahwa iPhone 12 Mini sudah tidak lagi diproduksi. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Apple diperkirakan akan fokus mendorong penjualan tiga model non-mini dalam seri iPhone 12, mengingat fakta bahwa iPhone 12 mini penjualannya mengecewakan,” tulis laporan itu, Selasa 22 JUni 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ponsel ini masih ada di situs web Apple dan akan terus dijual seperti sebelumnya hanya selama persediaan masih ada. Model iPhone 12 Mini adalah ponsel paling terjangkau dari seri iPhone 12 yang diluncurkan dengan harga $ 699 (Rp 10 juta). Ini juga merupakan ponsel 5G terkecil, tertipis, dan teringan di pasaran. 

Sayangnya, itu hanya berkontribusi sekitar 5 persen dari semua penjualan iPhone 12. Meski performa penjualan iPhone 12 Mini masih lesu, Apple dikabarkan masih akan mendatangkan penerusnya tahun ini.

Laporan lain juga mengungkapkan data penjualan yang sama. MyDrivers menyebutkan iPhone 12 Mini adalah model paling kurang laku di antara empat varian iPhone 12. Tiga lainnya adalah iPhone 12, iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max.

Menurut MyDrivers, penjualan global iPhone 12 Mini hanya menyumbang 6 persen dari total pendapatan yang dihasilkan oleh model iPhone 2020. Akibatnya, ada spekulasi dari perusahaan sekuritas AS JP Morgan bahwa Apple bakal menghentikan produksi iPhone 12 Mini pada kuartal kedua tahun ini.

Apple iPhone 12 Mini. Kredit: Apple

Layar dari iPhone 12 Mini berukuran 5,4 inci, yang sejak awal ditargetkan untuk mereka yang lebih suka pada ponsel berukuran kecil. Salah satu kekurangan dari iPhone 12 Mini adalah kapasitas baterainya yang lebih kecil, yaitu 2.227 mAh.

GSM ARENA | TRENDFORCE | MYBRIVERS

Zacharias Wuragil

Zacharias Wuragil

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus