Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Biaya haji furoda memang mahal dibanding haji reguler biasa, namun ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan, salah satunya adalah bisa beribadah haji tanpa mengantri.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Seperti yang kita ketahui bersama, antrian haji di Indonesia cukup panjang, bahkan ada yang mencapai 30-40 tahun. Sebagai solusi agar tidak mengantri, Anda bisa memilih program haji furoda.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dalam artikel ini, kita akan membahas program haji furoda dan manfaat luar biasa yang ditawarkannya kepada calon jamaah haji.
Apa Itu Haji Furoda?
Program haji furoda adalah inisiatif ibadah haji khusus tanpa antri yang memberikan izin visa melalui Kedutaan Besar Arab Saudi di Indonesia.
Dengan Visa Haji Mujamalah dari Haji Furoda, Anda dapat mencapai impian haji tanpa harus menunggu dalam antrean selama bertahun-tahun.
Haji furoda adalah program haji non kuota, yang berarti Anda tidak perlu menyesuaikan diri dengan jadwal yang ditetapkan oleh Pemerintah Republik Indonesia. Ini memberikan fleksibilitas yang signifikan.
Seluruh proses pelaksanaan haji furoda tunduk pada ketentuan yang diatur dalam UU 8 tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Haji dan Umrah.
Biaya Haji Furoda Tahun 2024
Mengutip dari laman hajifuroda.id, biaya Haji Furoda 2024 berkisar antara $19.000-$26.000 atau jika dirupiahkan sekitar Rp285 juta hingga Rp412 juta, tergantung pada pilihan Anda (SILVER, GOLD, atau PLATINUM). Paket ini mencakup periode perjalanan selama 25-26 hari dan menyediakan fasilitas unggulan.
Manfaat utama paket ini mencakup visa haji resmi yang terdaftar secara online dalam sistem Courtesy Hajj Saudi Arabia, akomodasi di hotel bintang 5, akses ke Maktab Haji Furoda by System, penginapan di hotel transit di Mina dengan opsi upgrade dekat ke Jamarat, tenda ber-AC di Arafah, penerbangan langsung dengan Saudi Airlines menuju Jeddah, perjalanan kereta cepat antara Makkah dan Madinah, dan berbagai fasilitas lainnya.
Jadwal keberangkatan tersedia untuk periode akhir Zulkaidah 2024 atau 1445 H dalam kalender Hijriyah.
Kelebihan Haji Furoda
Berikut adalah beberapa kelebihan Haji Furoda:
- Tidak perlu antre atau menunggu lama untuk berangkat, karena Anda akan terdaftar dan dapat berangkat dalam tahun yang sama.
- Anda akan mendapatkan fasilitas yang setara dengan jamaah haji lainnya, termasuk identifikasi (ID) dan penginapan di tenda Armina.
- Pendaftaran Anda akan resmi dan tercatat secara online dalam sistem e-hajj, memudahkan proses administrasi.
- Anda akan mengalami kemudahan saat melewati pemeriksaan imigrasi dan pos pemeriksaan saat memasuki kota Mekkah.
- Anda memiliki opsi untuk meng-upgrade fasilitas dan lokasi penginapan, termasuk kelas pesawat, hotel, dan tenda di Armina, sesuai dengan preferensi Anda.
- Durasi pelaksanaan selama di Arab Saudi dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda, memberikan fleksibilitas dalam menjalani perjalanan haji.
Itulah informasi terkait apa itu Haji Furoda, biaya Haji Furoda 2024, dan kelebihannya. Semoga bermanfaat.
RISMA KHOLIQ
Pilihan Editor: Mengenal Haji Furoda, Apa Bedanya dengan Haji Plus?