Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Hotel Kapsul Akan Hadir di Empat Bandara Ini

Setelah Bandara Soekarno - Hatta, hotel kapsul akan hadir di empat bandara lain.

11 Agustus 2018 | 08.28 WIB

Calon penumpang beristirahat di tempat tidur kapsul atau capsule hotel yang disediakan PT Pelindo Properti Indonesia di Terminal Gapura Surya Nusantara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jumat, 8 Juni 2018. Capsul hotel tersebut merupakan yang pertama di Indonesia yang disediakan di pelabuhan. ANTARA FOTO/Zabur Karuru
Perbesar
Calon penumpang beristirahat di tempat tidur kapsul atau capsule hotel yang disediakan PT Pelindo Properti Indonesia di Terminal Gapura Surya Nusantara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jumat, 8 Juni 2018. Capsul hotel tersebut merupakan yang pertama di Indonesia yang disediakan di pelabuhan. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan konsep hotel kapsul akan segera diaplikasikan ke sejumlah bandara yang dikelola perseroan. "Dalam waktu dekat kami tawarkan Bandara Kualanamu, Pekan Baru, Bandung dan Palembang," ujar Awaluddin, Jumat 10 Agustus 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Angkasa Pura II, kata Awaluddin, telah menawarkan kepada PT Krisna Graha Primatama selaku vendor untuk membuat hotel kapsul di Bandara Kualanamu yang saat ini mencapai 11 juta penumpang. "Tawaran juga kami berikan untuk bandara Pekan Baru, Bandung dan Palembang."

Menurut Awaluddin, hotel dengan konsep ini menjadi kebutuhan yang mendasar bagi masyarakat dan pelanggan untuk beristirahat. "Silakan mereka melakukan studi kelayakan dan kami akan memberikan peluang lainnya," kata Awaluddin.

Ia mengatakan Angkasa Pura II dan PT Krisna menjalin kemitraan dan berbagi keuntungan dalam proyek ini. "Kami menyiapkan lahan, mereka yang menanamkan investasi," katanya.

Direktur Utama Kapsul Hotel Indonesia Rudi Jasono mengatakan akan segera menindaklanjuti tawaran Angkasa Pura II itu dengan melakukan studi kelayakan. "Bagi kami ini adalah bisnis yang menarik dan berprospek, space tidak terlalu besar, kami akan segera survei."

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus