Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Jatuh bangun dirasakan Ihsan Tarore (29) selama 12 tahun di ranah hiburan. Sempat terpikir mengundurkan diri, Ihsan kini berhasil mewujudkan impian untuk memiliki rumah sendiri di Jakarta.
Baca juga: Putus dari Denada, Ihsan Tarore Siap Dituduh Rekayasa
Lima tahun awal menjadi artis dilewati Ihsan dengan mulus. Sejumlah karya ia hasilkan, di antaranya album debut The Winner dan mengisi lagu “Diana” dalam album kompilasi Tribute to Tonny Koeswoyo.
Cowok asal Medan ini menambah pundi-pundi uangnya dengan tampil di film Mengaku Rasul, JK, Sang Pencerah, dan Mati Muda di Pelukan Janda.
Karier Ihsan mendadak terjun bebas di lima tahun kedua. Ihsan menyebutnya masa kelam dalam perjalanan kariernya. Diawali pada 2012, tidak banyak yang meliriknya untuk manggung.
“Ada, sih road show. Cuma enggak sespektakuler sebelumnya,” kata Ihsan di kantor Bintang, pekan lalu. Ihsan Tarore. instagram.com
Ihsan berusaha bangkit, mengingatkan kembali klien yang mulai melupakannya. Salah satu caranya, mengikuti kontes Dangdut Academy Celebrity pada 2016 di Indosiar. Ihsan meraih juara pertama, melibas Rafael Tan dan Gilang Dirga. Dengan kemenangan itu, ia berhak atas hadiah uang sebesar 100 juta rupiah.
“Aku ikut kompetisi itu selain untuk menantang diri, juga brainwash orang. Orang tahunya aku Ihsan Idol, jadi aku ingin orang tahu, namaku Ihsan Tarore. Ternyata setelah kompetisi, aku malah dikenal sebagai Ihsan Dangdut ha ha ha,” cerita cowok yang berulang tahun setiap 20 Agustus.
Efek kemenangan ini, tawaran menyanyi kembali mengalir. Akan tetapi keberhasilan itu hanya menggembirakannya sesaat. Suatu hari pada Juni 2016, ia berencana mengundurkan diri dari panggung hiburan dan fokus ke bidang lain.
“Aku ingin berhenti, capek. Pekerjaan ini tidak seindah dan semudah yang dilihat orang. Ini pekerjaan yang menggunakan hati juga. Tidak melulu soal uang. Aku ingin hidup normal,” alasan Ihsan.
Selanjutnya, apa yang kini berhasil diwujudkan Ihsan?
Ternyata niat Ihsan tidak direstui keluarga dan orang-orang terdekatnya. “Banyak yang mendukungku untuk terus berkarier. Sayang, kata mereka, talenta yang sudah dikasih Allah. Akhirnya aku menjalani karier ini lagi,” bilang Ihsan.
Beruntung Ihsan tak menyerah, karena hasil perjalanan kariernya selama 12 tahun kini sudah mulai menampakan hasilnya. Salah satunya adalah dia bisa membeli rumah di kawasan Jakarta Selatan.Ihsan Tarore. instagram.com
“Alhamdulillah, aku beli rumah di Jagakarsa, Jakarta Selatan. Rasanya lega banget. Ini pencapaian luar biasa dalam kehidupanku,” Ihsan mengungkapkan dengan wajah semringah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Uang hasil mengamen di 5 tahun awal berkarier ia serahkan untuk keluarga di Medan. “Tadinya semua transfer (penghasilan) aku masukkan ke (rekening) ibuku. Nah 7 tahun terakhir aku pegang sendiri,” kata Ihsan.
Sebelum membeli rumah, Ihsan menyurvei beberapa tempat. Awalnya Ihsan menyiapkan anggaran 1 miliar rupiah. Namun dengan angka itu, ia tidak menemukan rumah sesuai kebutuhannya.
“Aku naikkan jadi 1,5 miliar. Tidak dapat juga, aku naikkan jadi 2 miliar. Tidak dapat juga, akhirnya dapat rumah seharga 3 miliar. Itu belum termasuk isinya,” terang Ihsan.
Terletak di persimpangan jalan, rumah 2 lantai itu belum bisa ditempati. “Karena lagi proses finishing,” sebutnya.
Ihsan harus menabung lagi untuk membeli perabot, mendesain interior, dan lainnya. “Alhamdulillah kemarin ada yang kasih kulkas. Lumayan membantu,” Ihsan bersyukur.
Ihsan akan tinggal bersama ibu dan dua adiknya di rumah itu. Sejak menjanda, ibunya diboyongnya ke Jakarta. “Ibu tadinya enggak mau pindah ke Jakarta. Setelah Bapak meninggal (4 tahun lalu—red.), baru dia mau,” cerita Ihsan yang menjadi tulang punggung keluarga.
Hidup mapan, kapan Ihsan Terore menikah? “Nikah, sih ingin tapi tidak dalam waktu dekat,” aku Ihsan yang kisah cintanya tidak pernah terdeteksi kecuali dengan Denada. “Ibu sudah bertanya, tapi dia paham cicilan anaknya masih banyak,” seloroh Ihsan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini