Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Astra International Tbk. membuka kesempatan kepada para fresh graduate atau lulusan baru untuk dapat mengikuti program Human Capital Trainee Batch 11.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Human Capital Trainee adalah sebuah program pengembangan ekstensif yang akan memberikan kesempatan untuk menjadi profesional Human Capital yang mumpuni. Program tersebut akan dilaksanakan selama 11 bulan, mulai bulan Februari hingga Desember 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam program tersebut PT Astra International akan membentuk para pesertanya dalam beragam peran Human Capital pada bisnis yang berbeda-beda, baik melalui in-class training maupun on the job training experience.
Adapun persyaratan persertanya adalah:
1. Lulusan baru atau fresh graduate atau maksimal memiliki dua tahun pengalaman kerja
2. Minimum sarjana atau Bachelor Degree dari jurusan: Teknik Industri, Psikologi, Hukum, Ekonomi dan Manajemen, Hubungan International, Hubungan Masyarakat, Matematika, dan Statistika.
3. Memiliki passion kepada People dan Human Capital management
4. Bersedia ditempatkan di seluruh bisnis perusahaan Grup Astra di Indonesia
5. Profisien dalam berbahasa inggris, baik tertulis maupun lisan
6. Memiliki kemampuan analisa dan interpersonal yang memadai
7. Dinamis dan mampu bekerja dalam tim
Adapun program pendafataran Human Capital Trainee Batch 11 ini masih dibuka kepada para peserta hingga nanti 1 Ferbruari 2024 mendatang.
PT Astra International Tbk. adalah perusahaan otomotif yang didirikan pada tahun 1957 sebagai perusahaan perdagangan umum dengan nama Astra International Inc. Pada tahun 1990, dalam rangka penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) perseroan, nama perseroan diubah menjadi PT Astra International Tbk. PT Astra International mencatatkan namanya pada Bursa Efek Indonesai dengan kode saham ASII.
Untuk informasi lebih lanjut dapat diaksis dalam career.asttra.co.id
AKHMAD RIYADH