Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

10 Resep Olahan Daging Kambing dari Tongseng, Tengkleng, sampai Krengsengan

Tak usah bingung punya daging kambing mau dimasak apa. Berikut 10 resep olahan daging kambing dari gulai, tengkleng, tongseng, sampai krengsengan.

18 Juni 2024 | 07.25 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Anda bingung bagaimana lagi pilihan memasak daging kambing setelah mendapatkan daging kurban di momen Idul Adha? Beberapa orang biasanya langsung mengolah daging kambing menjadi sate. Namun, masih banyak resep daging kambing lainnya yang bisa Anda coba. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahan daging kambing selain sate juga terdapat sop iga kambing, sop kaki kambing, gulai kambing, dan lainnya. Jika ingin olahan daging kambing pedas, bisa mencoba membuat krengseng kambing pedas. Selain itu, ada olahan daging kambing yang sehat yang diolah dengan sup karena mengandung berbagai macam sayuran seperti wortel, kol, buncis dan masih banyak lagi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berikut rekomendasi olahan daging kambing yang dapat Anda masak di rumah: 

1. Resep Tongseng Kambing Khas Solo
Bahan membuat tongseng kambing khas Solo:

  • 1 kg daging kambing
  • 1/2 bagian kubis
  • 6 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 5 cabe merah besar
  • 1 buah tomat besar
  • 5 biji kemiri
  • 1 1/2 sdm garam
  • 1 1/2 sdm gula pasir
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kencur
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas kunci rempah
  • Sejumput jinten
  • 3 cabe rempah
  • 4 bunga lawang
  • Sejumput cengkeh
  • Sedikit kayu manis dan mesoyi
  • Secukupnya kecap manis
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang kecil sereh
  • Sedikit lengkuas

Cara membuat tongseng kambing khas Solo: 

  • Siapkan semua bahan termasuk daging yang sudah direbus. 
  • Haluskan semua bumbu, termasuk rempah-rempahnya juga dihaluskan. 
  • Siapkan minyak. Tumis bumbu halus, kemudian masukkan daun salam, daun jeruk, sereh, dan lengkuas. Tumis sampai harum. 
  • Tambahkan sedikit air. Lalu masukkan daging, masukkan sayuran, tambahkan gula dan garam.
  • Tambahkan kecap dan terakhir masukkan tomat. 
  • Aduk rata dan tunggu sampai air menyusut
  • Tuang ke wadah dan sajikan tongseng kambing khas Solo. 

2. Resep Bistik Daging Kambing
Bahan membuat bistik daging kambing: 

  • 1 kg daging kambing
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 sendok makan santan instan
  • Secukupnya penyedap rasa
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya kecap
  • Secukupnya minyak,untuk menumis
  • Secukupnya air

Bumbu Halus: 

  • 6 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 1 sdt pala bubuk
  • 5 butir peundeuy
  • 1 ruas jari jahe

Cara membuat bistik daging kambing:

  • Langkah pertama membuat bistik daging kambing yaitu mencuci bersih daging kambing, kemudian potong-potong sesuai selera. 
  • Haluskan bahan-bahan bumbu halus. Setelah sudah halus, tumis bumbu kemudian masukkan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum.
  • Masukkan daging kambing, tambahkan kecap diamkan hingga meresap.
  • Kemudian tambahkan air dan masukkan santan, gula, penyedap rasa tunggu hingga air surut.
  • Saat air sudah menyusut dan  matang merata, angkat bistik daging kambing lalu hidangkan. 

3. Resep Nasi Goreng Kambing Sederhana
Bahan membuat nasi goreng kambing sederhana:

  • 1 piring nasi putih 
  • Segenggam daging kambing, potong dadu
  • 1/2 bungkus bubuk kari
  • 2 sdm minyak samin atau mentega
  • Secukupnya kaldu bubuk
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya kecap manis
  • Secukupnya timun, untuk garnish

Bumbu Iris:

  • 1/2 potong bawang bombay
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cabai keriting hijau
  • 1 cabai keriting merah

Cara membuat nasi goreng kambing sederhana:

  • Pertama, lelehkan minyak samin atau mentega, lalu masukkan bahan-bahan bumbu iris. Tumis bumbu hingga matang. 
  • Setelah seluruh bahan bumbu iris matang, masukkan daging kambing. Oseng-oseng hingga daging berubah warna. 
  • Masukkan bubuk kari desaku, aduk rata
  • Tambahkan nasi putih, garam, kaldu bubuk, dan kecap manis. Aduk rata, jangan lupa koreksi rasa. 
  • Angkat dan pindahkan ke piring. Nasi goreng kambing siap disantap, tambahkan irisan timun.

Selanjutnya: Resep Sop Kambing sampai Tengkleng Kambing

4. Resep Sop Kambing Kuah Bening
Bahan membuat sop kambing kuah bening:

  • 500 gr daging kambing
  • 2 buah wortel
  • 2 buah kentang, opsional
  • 2 buah tomat, potong dadu
  • 2 batang daun bawang, potong kasar
  • 3 batang daun seledri, iris halus
  • 7 siung bawang merah, iris tipis
  • 5 siung bawang putih, memarkan
  • 1 sdm garam
  • 1 sdt kaldu jamur, opsional
  • 1 sdt pala bubuk
  • 1 sdt lada bubuk
  • 3 cm kayumanis, sangrai
  • 3 butir cengkeh, sangrai
  • 2 liter air
  • Minyak untuk menumis

Bahan Pelengkap: 

  • Bawang goreng
  • Sambal
  • Jeruk nipis

Cara membuat sop kambing kuah bening:

  • Pertama, panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga agak layu, masukkan bumbu kering, aduk merata. Kemudian masukkan daun bawang, tumis hingga agak sedikit layu.
  • Masukkan daging kambing, aduk hingga tercampur dengan bumbu, tambahkan air sampai daging terendam. Tutup panci, masak hingga daging kambing berubah warna.
  • Tambahkan air, masukkan wortel, rebus hingga setengah matang, kemudian masukkan kentang, tutup panci. 
  • Masak hingga kentang dan wortel benar-benar matang, pada saat menambahkan sayur, bisa dikoreksi rasa kuahnya, biasanya rasa asin akan berkurang jika sayuran masuk ke dalam rebusan, bisa ditambahkan garam jika kurang asin.
  • Jika semua sudah matang dan rasa pas, matikan api masukkan tomat dan seledri.
  • Sop kambing kuah bening siap dihidangkan. Tambahkan bawang goreng, sambal, dan jeruk nipis jika suka. 

5. Resep Tengkleng Kambing Pedas
Bahan membuat tengkleng kambing pedas:

  • 3 sdm minyak goreng
  • 350 gram daging kambing, rebus hingga empuk dan ambil kaldunya
  • 750 ml air
  • Secukupnya daun jeruk
  • Secukupnya daun salam
  • 1 bungkus bumbu nasi goreng instant 
  • 1/2 butir tomat
  • Secukupnya gula

Bumbu halus: 

  • 1/4 sendok makan jahe
  • 1/4 sendok makan lengkuas
  • 1/4 sendok makan kunyit
  • 4 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sendok makan ketumbar
  • 1/4 sendok makan jintan

Cara membuat tengkleng kambing pedas: 

  • Langkah awal membuat tengkleng kambing, yaitu haluskan seluruh bahan bumbu halus.
  • Kemudian panaskan minyak. Tumis semua bumbu halus hingga harum.
  • Masukkan daging. Aduk hingga tercampur rata dengan bumbu.
  • Masukkan air kaldu dari rebusan daging kambing, daun salam dan daun jeruk. Tambahkan bumbu nasi goreng pedas instan dan tomat. Masak hingga mendidih.
  • Tambahkan sedikit gula. Aduk dan cek rasa.
  • Angkat dan hidangkan tengkleng kambing pedas. 

6. Resep Rica-Rica Kambing
Bahan membuat rica-rica kambing: 

  • 350 gram daging kambing, rebus dan potong

Bumbu halus:

  • 3 buah bawang putih
  • 5 buah bawang merah
  • 3 buah kemiri goreng
  • 10 buah cabai merah keriting, rebus
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya lada bubuk
  • Secukupnya gula pasir

Bumbu lain:

  • 1 buah serai
  • 3 buah daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • Secukupnya laos
  • 1/2 buah tomat
  • 4 buah cabai setan, utuh
  • Secukupnya kecap

Cara membuat rica-rica kambing:

  • Haluskan bumbu, tumis. Tambahkan serai, salam, laos, dan daun jeruk. Tumis hingga harum.
  • Masukkan daging kambing yang sudah dipotong, tambahkan air sisa rebusan daging secukupnya untuk membantu penyerapan bumbu ke daging.
  • Tambahkan lada bubuk, gula pasir, kecap manis, Cabai utuh dan tomat, kalau punya kecap asin bisa ditambahkan untuk memperkaya rasa.
  • Tunggu hingga air menyusut. 
  • Jika sudah matang merata, angkat dan sajikan rica-rica kambing selagi hangat. 

Selanjutnya: Resep Gulai Kambing sampai Krengsengan

7. Resep Gulai Kambing
Bahan membuat gulai kambing: 

  • 500 gram tulang kambing
  • 500 gram daging ayam, potong jadi lima bagian

Bumbu dihaluskan:

  • 8 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah kemiri
  • 1 pala, kecil atau besar separuh saja
  • 5 cm kunyit bakar
  • 3 cm jahe
  • 3 buah cabai merah, buang bijinya

Bumbu tambahan:

  • 6 lembar daun salam
  • 6 lembar daun jeruk
  • 6 butir cengkeh
  • 2 batang serai geprek
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk
  • 1 kara segitiga
  • Secukupnya bawang merah goreng
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya penyedap

Cara membuat gulai kambing:

  • Langkah awal membuat gulai kambing, yaitu merebus tulang kambing terlebih dahulu. 
  • Air rebusan pertama dibuang. Tambahkan daging ayam, daun salam, dan rebus lagi sampai empuk. 
  • Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum, masukkan serai, daun salam, daun jeruk, cengkeh, merica, dan ketumbar bubuk. Tumis sampai matang bumbunya
  • Tuang bumbu ke rebusan kambing dan ayam. Saat daging empuk, tambahkan garam, gula, dan santan.
  • Cek rasa, kalau sudah pas bisa ditambahkan bawang goreng secukupnya.
  • Gulai kambing siap dihidangkan. 

8. Resep Sop Kaki Kambing
Bahan membuat sop kaki kambing: 

  • 1 kg kaki kambing
  • Secukupnya air
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt merica bubuk

Bahan pelengkap:

  • Irisan seledri
  • Irisan daun bawang
  • Secukupnya bawang goreng

Cara membuat sop kaki kambing:

  • Sebelum mulai memasak semuanya, Anda perlu mencuci bersih kaki kambing. 
  • Setelah kaki kambing dicuci, presto selama 20 menit.
  • Setelah dirasa empuk, buang airnya. 
  • Didihkan air, masukkan kaki kambing. Gunakan api sedang. 
  • Tambahkan garam, gula, dan merica bubuk, lalu koreksi rasa. 
  • Tambahkan irisan seledri, daun bawang, dan bawang goreng. 
  • Sop kaki kambing siap disajikan. 

9. Resep Sop Iga Kambing
Bahan membuat sop iga kambing: 

  • 500 gram iga kambing dan tetelan
  • 2 buah wortel impor, potong-potong
  • 2 batang daun bawang seledri, potong kasar
  • 1 buah tomat
  • 2 sdm margarin, untuk menumis
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya kaldu jamur
  • Secukupnya air untuk merebus dan kuah

Bahan bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdt merica butir
  • 1/2 buah pala

Bahan bumbu cemplung:

  • 1 buah bawang bombay, potong kotak
  • 4 butir cengkeh
  • 2 buah kapulaga, ambil isinya
  • 4 cm kayumanis
  • 2 buah bunga lawang
  • 3 cm jahe, geprek

Cara membuat sop iga kambing: 

  • Pertama, rebus langsung iga dan daging tetelan kambing, tidak perlu dicuci. 
  • Rebus hingga mendidih, lalu buang air bekas rebusannya. Ganti dengan air baru lalu rebus kembali sampai empuk.
  • Haluskan seluruh bahan bumbu halus, sisihkan. Tumis bawang bombay dengan margarin sampai layu. 
  • Masukkan bumbu halus dan bahan bumbu cemplung. Tumis sampai wangi.
  • Tambahkan bumbu tumis ke rebusan daging. Masukkan wortel dan masak hingga empuk.
  • Beri garam dan kaldu jamur, aduk rata. Cicipi rasanya. Matikan kompor. 
  • Tambahkan daun bawang seledri dan tomat.
  • Sajikan sop iga kambing selagi hangat agar lebih nikmat.

10. Resep Krengsengan Daging Kambing Pedas
Bahan membuat krengsengan kambing pedas:

  • 1 kg daging kambing, potong dadu
  • 500 gram tulangan kambing dan ati
  • 1 sachet kecap 
  • Secukupnya minyak goreng
  • Secukupnya air
  • Secukupnya gula 
  • Secukupnya garam

Bumbu halus :

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 8 buah cabai rawit merah

Bumbu cemplung 1 :

  • 2 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam

Bumbu cemplung 2:

  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 2 ruas lengkuas

Cara membuat krengsengan kambing pedas:

  • Siapkan semua bahan. Kemudian didihkan air sebanyak 1 liter, lalu rebus daging kambing sekitar 5 menit, tiriskan dan cuci daging. 
  • Setelah daging, didihkan kembali air 1 liter dan masukkan bahan-bahan bumbu cemplung 1, rebus daging dan tulangan 10-15 menit. Angkat dan tiriskan daging, jangan dibuang air rebusan ke 2.
  • Haluskan seluruh bahan-bahan bumbu halus, tumis bumbu halus dengan sedikit minyak, masukkan bumbu cemplung 2. 
  • Tunggu hingga harum dan bumbu matang. Masukkan daging kambing yang sudah direbus.
  • Masukkan air sisa rebusan daging kambing, masukkan ½ kecap, gula dan garam. Aduk rata. Tunggu hingga air asat lalu masukkan kembali sisa kecapnya, aduk dan tes rasa. 
  • Krengsengan kambing siap dinikmati, tabur dengan bawang goreng lebih nikmat. 

Itulah 10 resep olahan daging kambing yang bisa Anda kreasikan. Coba buat di rumah dan santap bersama keluarga. Selamat mencoba!

MICHELLE GABRIELA  | ANNITA RAHMAWATI DEWI | COOKPAD

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus