Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Stainless steel kerap ditemukan dalam kehidupan sehari-hari, khususnya sebagai bahan utama dalam pembuatan perabotan rumah tangga. Umumnya, stainless steel ditemukan di peralatan dapur dan kamar mandi. Sifatnya yang ringan, kuat, dan tahan karat menjadikan stainless steel dipilih sebagai bahan andalan dalam membuat perabotan rumah tangga.
Meskipun dikenal anti-karat, tetapi perabot rumah tangga berbahan stainless steel tetap harus dirawat. Perkakas-perkakas stainless steel harus dibersihkan supaya tahan lama digunakan selama bertahun-tahun ke depan. Berikut adalah tips-tips merawat perabotan stainless steel dengan mudah:
1. Gunakan air dan kain
Air dan kain adalah cara paling mudah berikutnya untuk membersihkan perkakas berbahan dasar stainless steel. Untuk mencuci perabotan, guyur dengan air perabotan yang hendak dicuci sembari digosok-gosok. Setelah itu bilas dengan air bersih dan keringkan dengan handuk kering atau air.
Melansir maids.com, bisa juga menggunakan kain microfiber untuk mengeringkan perabotan setelah dicuci agar makin maksimal. Kain microfiber dapat menyerap air secara maksimal sekali usap. Agar makin maksimal, tambahkan cuka dan gosokkan ke bagian yang kotor.
2. Pilih detergen lembut
Langkah berikutnya untuk menjaga keawetan perkakas stainless steel adalah memilih detergen pencuci perabotan dengan bahan yang lembut. Dilansir dari thekitchn.com, sedikit detergen lembut yang dicampur air secukupnya bisa menghempaskan noda yang menempel di perabotan stainless steel. Pastikan membilasnya secara bersih setelah mencuci dan segera lap dengan kain atau handuk kering untuk mencegah bintik-binting air yang mengerin.
3. Gunakan stainless steel cleaner
Apabila perabot stainless steel terlanjut memiliki noda atau goresan, stainless steel cleaner bisa dijadikan alternatif. Dikutip goodhousekeeping.com, hal ini karena stainless steel membantu memoles goresan dan menghilangkan noda yang menempel di perabotan. Setelah menuangkan stainless steal cleaner, bilas dengan air bersih dan lap dengan kain kering.
NAOMY A. NUGRAHENI
Baca juga: 7 Kesalahan yang Membuat Peralatan Dapur Cepat Rusak
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini