Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

5 Minuman yang Tak Boleh Dikonsumsi saat Buka Puasa

Saat buka puasa, perhatikan asupan minuman yang masuk dalam tubuh. Berikut daftar minuman yang tak boleh dikonsumsi saat buka puasa.

19 Maret 2025 | 22.16 WIB

Saat merayakan tahun baru, banyak orang lebih suka mengonsumsi minuman soda. Namun, ketahui batas minum soda agar tidak membahayakan tubuh. Foto: Canva
Perbesar
Saat merayakan tahun baru, banyak orang lebih suka mengonsumsi minuman soda. Namun, ketahui batas minum soda agar tidak membahayakan tubuh. Foto: Canva

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah seharian menahan lapar dan dahaga, momen buka puasa tentu sangat dinanti. Namun, memilih minuman untuk berbuka tidak boleh sembarangan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Alih-alih menyegarkan tubuh, beberapa jenis minuman justru bisa berdampak buruk bagi kesehatan, seperti menyebabkan gangguan pencernaan, lonjakan gula darah, atau dehidrasi yang berkelanjutan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Agar tubuh tetap sehat dan bugar selama Ramadan, penting untuk mengetahui jenis minuman yang tak boleh dikonsumsi saat berbuka puasa. Simak daftarnya berikut ini.

Minuman yang Sebaiknya Diindari saat Buka Puasa

1. Kopi

Hindari minum kopi atau minuman yang mengandung kafein saat berbuka puasa, apalagi jika Anda memiliki asam lambung. 

Diketahui mengonsumsi kopi saat perut kosong bisa memicu produksi asam lambung, sehingga menyebabkan masalah pada pencernaan.

Selain itu, kopi juga bersifat diuretik, yakni bisa meningkatkan produksi urine yang membuat Anda akan lebih sering buang air kecil. Hal ini bisa menyebabkan dehidrasi dan tubuh jadi lemas. 

2. Minuman Soda

Mengutip dari laman Continental Hospitals, mengonsumsi minuman bersoda juga tidak disarankan saat buka puasa atau saat perut kosong. 

Minuman bersoda diketahui mengandung gas karbondioksida yang bisa membuat perut kembung dan tidak nyaman. Minuman soda juga biasanya memiliki kandungan gula yang tinggi. Jika diminum saat buka puasa bisa menyebabkan lonjakan gula darah.

Selain itu, minuman bersoda bersifat mudah menyerap air, sehingga Anda akan terus merasa haus meskipun sudah minum banyak soda. 

3. Minuman Tinggi Gula

Sudah menjadi kebiasaan beberapa masyarakat Indonesia berbuka puasa dengan minuman tinggi gula seperti, es sirup, sop buah, hingga es teler. Sebaiknya hindari mengonsumsi ini saat perut masih kosong, ya. 

Minuman ini bisa menyebabkan lonjakan gula darah yang tinggi serta meningkatkan kadar insulin. Selain itu, mengonsumsi minuman tinggi gula juga bisa membuat tubuh gampang mengantuk dan lelah setelah berbuka puasa. 

4. Jus Instan

Mengutip dari laman The Dermo Lab, mengonsumsi jus instan saat buka puasa juga merupakan kebiasaan buruk. 

Meskipun mengklaim sebagai jus buah, biasanya jus instan ini mengandung gula yang tinggi dan bisa membuat lonjakan gula darah. Dari pada mengonsumsi jus instan, lebih baik berbuka puasa dengan minum air mineral atau air kelapa. 

5. Minuman Panas

Saat perut kosong, hindari juga mengonsumsi minuman yang sangat panas. Sebagai alternatif, Anda bisa mengonsumsi minuman hangat yang membuat perut lebih nyaman. Saat air mendidih, diamkan beberapa saat hingga suhunya lebih hangat.

Agar tubuh tetap bugar saat menjalankan ibadah puasa, sebaiknya perbanyak konsumsi air mineral atau makanan yang menghidrasi, seperti buah semangka. Minumlah setidaknya 8 gelas per hari dengan metode 2-4-2, yakni 2 gelas saat berbuka, 4 gelas di waktu berbuka dan sahur, dan 2 gelas saat sahur. 

Intan Wahyuningtyas berkontribusi dalam penulisan artikel ini

CONTINENTAL HOSPITALS | THE DERMOLAB

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus