Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Alasan Tak Boleh Mengonsumsi Biji Pala Berlebihan

Selain dijual dalam bentuk biji bulat, biji buah pala juga biasa dijual dalam bentuk bubuk. Biji pala bisa jadi beracun bila dikonsumsi berlebihan.

1 November 2024 | 21.08 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi biji pala. dok.TEMPO

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Buah pala yang memberi rasa hangat cocok untuk dijadikan camilan kala cuaca dingin. Buah ini biasa dijual dalam bentuk manisan basah atau kering. Selain buahnya, biji pala juga biasa digunakan orang untuk bumbu masakan seperti sup.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Biji pala adalah bagian dari pohon pala yang berasal dari Indonesia, menurut ensiklopedi Britannica. Selain dijual dalam bentuk biji bulat, biji pala juga biasa dijual dalam bentuk bubuk. Bubuk pala lebih praktis digunakan dengan cara ditaburkan sebagai bumbu masak dan saus untuk daging.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Dalam jumlah kecil, biji buah pala luar biasa dan sebaiknya memang dikonsumsi secukupnya," kata pakar diet Caroline Thomason kepada USA Today.

Jangan sampai keracunan
Menurut American College of Emergency Physicians, biji pala bisa jadi beracun bila dikonsumsi berlebihan. Pada 2022 pernah terjadi kasus keracunan pada sebuah kontes yang menantang peserta mengonsumsi biji buah pala dan viral di TikTok. Pada kontes itu, anak-anak muda ditantang untuk mengonsumsi biji pala untuk memberi efek "melayang" seperti mengonsumsi obat terlarang namun dengan bahan alami.

Thomason menyarankan konsumsi bubuk biji pala tak lebih dari dua sendok teh. Jika lebih maka akan menyebabkan keracunan dari zat yang disebut myristicin, yang disebut pakar medis bisa memicu masalah pencernaan, pusing, dan bahkan halusinasi.

"Menaburkan secukupnya di makanan tidak akan berisiko. Tambahkan di sini dan di sana, dan nikmati kebaikannya," ungkap Thomason. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus