Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Topik tentang gender selalu bisa membuat mematik diskusi masyarakat. Tidak hanya urusan perempuan laki-laki, namun juga topik tentang lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT). Beberapa orang ada yang menerima, namun tak sedikit pula yang menolak kelompok tersebut. Kenali apa itu transgender.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pada pengertian dasar, transgender adalah individu yang merasa bahwa identitas gendernya berbeda atau tidak sesuai dengan jenis kelamin biologisnya sejak ia lahir. Identitas gender sendiri merujuk pada konsepsi atau sense seseorang mengenai gendernya sendiri. Sense ini berupa identifikasi diri kita sebagai laki-laki, perempuan, atau tidak keduanya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Saat baru lahir, dokter mungkin akan dengan gamblang menentukan bahwa kita adalah bayi perempuan atau laki-laki. Keputusan ini diberikan berdasarkan komponen biologis yang kita bawa, seperti alat kelamin, kromosom, dan hormon.
Seiring kita tumbuh, banyak orang bisa mengembangkan identitas gender bahwa ia memang seorang laki-laki karena memiliki penis, atau seorang perempuan karena memiliki vagina. Kelompok orang ini disebut cisgender.
Sementara itu, beberapa orang merasa bahwa jati diri mereka berbeda dengan jenis kelaminnya. Orang-orang inilah yang disebut transgender.
Melanjutkan definisi transgender di atas, ada beberapa istilah lain yang berkaitan dengan kelompok ini. Istilah tersebut, misalnya:
1. Transpuan
Transpuan atau trans perempuan adalah transgender yang awalnya diidentifikasi sebagai laki-laki. Kemudian, ia merasa bahwa ia adalah seorang perempuan (laki-laki menjadi perempuan).
2. Trans laki-laki/pria trans
Berkebalikan dengan transpuan, pria trans merupakan transgender dari perempuan yang kemudian mengidentifikasi diri sebagai laki-laki.
3. Non-biner atau genderqueer
Non-biner merujuk pada orang dengan identitas gendernya tidak masuk kategori pria atau wanita. Beberapa orang non-biner juga merasa ia adalah kombinasi antara laki-laki dan perempuan.
Jadi, apa perbedaan transgender dengan transeksual?Transgender adalah orang yang merasa identitas gendernya berbeda dengan jenis kelamin yang ia bawa ketika lahir. Sementara itu, transeksual seringkali merujuk pada transgender yang melakukan usaha perubahan kelamin, seperti dengan tindakan operasi atau terapi hormon.
Beberapa transgender tidak keberatan jika disebut sebagai transeksual. Namun, sebagian lain lebih suka jika dipanggil transgender. Istilah “transgender” lebih universal dan akan bergantung pada preferensi rekan Anda yang merupakan seorang transgender.
SEHATQ