Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

Berapa Waktu yang Dibutuhkan untuk Seseorang Jalan Kaki Setiap Harinya?

Meskipun jalan kaki itu sederhana, tetapi idealnya, butuh berapa lama untuk seseorang melakukan setiap harinya untuk menjadi lebih sehat?

9 Januari 2023 | 19.01 WIB

Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Perbesar
Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jalan kaki adalah cara yang bagus untuk meningkatkan atau menjaga kesehatan seseorang secara keseluruhan. Tidak perlu melakukannya selama berjam-jam, seseorang cukup berjalan kaki selama 30 menit setiap hari. Akibatnya, seseorang tersebut dapat meningkatkan kebugaran kardiovaskular, memperkuat tulang, mengurangi lemak tubuh berlebih, dan meningkatkan kekuatan serta daya tahan otot.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Selain itu, juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes tipe 2, osteoporosis, dan beberapa jenis kanker. Tidak seperti beberapa bentuk olahraga lainnya, jalan kaki tidak memerlukan peralatan atau pelatihan khusus.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Aktivitas fisik tidak harus dilakukan dengan menggunakan alat-alat berat dan dalam waktu lama hanya untuk meningkatkan kesehatan. Melansir betterhealth.vic.gov.au, sebuah studi pada 2007 terhadap perempuan menemukan bahwa olahraga tingkat rendah, yaitu sekitar 75 menit per minggu dapat meningkatkan tingkat kebugaran mereka secara signifikan, jika dibandingkan dengan kelompok yang tidak berolahraga. Salah satu cara yang mereka lakukan dalam olahraga tingkat rendah adalah jalan kaki. 

Jalan kaki dapat dilakukan kapan saja sepanjang hari dan dapat dilakukan dengan kecepatan masing-masing, sesuai kemampuan diri sendiri. Seseorang pun bisa keluar dan berjalan tanpa mengkhawatirkan risiko yang terkait dengan beberapa bentuk olahraga lebih berat, seperti mengangkat barbel. Jalan kaki juga merupakan bentuk aktivitas fisik yang sangat cocok untuk orang dengan kondisi kelebihan berat badan, lanjut usia, atau sudah lama tidak berolahraga.

Berjalan untuk bersenang-senang dan kebugaran tubuh tidak terbatas pada berjalan-jalan sendirian di sekitar jalan lingkungan setempat. Ada berbagai klub, tempat, dan strategi yang dapat digunakan untuk menjadikan berjalan kaki sebagai bagian yang menyenangkan dan menjadi gaya hidup dari hubungan sosial.

Namun, jika seseorang ingin mendapatkan manfaat kesehatan dari jalan kaki, cobalah berjalan setidaknya selama 30 menit secepat mungkin pada sebagian besar hari dalam seminggu. Arti “cepat” di sini berarti seseorang masih bisa berbicara, tetapi tidak bernyanyi dan mungkin sedikit terengah-engah. Melansir nhs.uk, cepat berarti kecepatan seseorang tersebut bergerak sekitar 3 mil per jam

Jika terlalu sulit untuk berjalan selama 30 menit sekaligus, lakukan latihan kecil secara teratur selama 10 menit dalam tiga kali sehari. Lalu, secara bertahap tingkatkan menjadi sesi yang lebih lama. Jika tujuannya adalah menurunkan berat badan, seseorang perlu melakukan aktivitas fisik tambahan lebih dari 30 menit setiap hari. 

Namun, jika masih kesulitan untuk berjalan kaki selama 30 menit, mulailah mengadopsi jalan kaki ke dalam kegiatan sehari-hari, yaitu:

1. Alih-alih menggunakan lift, pilihlah tangga, setidaknya untuk sebagian jalan menuju suatu tempat,

2. Jika seseorang menggunakan angkutan umum, turun dari kendaraan tersebut satu perhentian lebih awal dan jalan kaki ke tempat tujuan,

3. Berjalan ke swalayan atau warung, kurangi menggunakan sepeda motor, dan

4. Berjalan santai  dengan anjing atau hewan peliharaan pada pagi atau sore hari. 

Seseorang juga perlu memperhatikan langkah untuk memulai menerapkan jalan kaki dalam kegiatan sehari-hari. Seseorang bisa menggunakan sepatu yang nyaman agar tidak menyebabkan lecet ketika berjalan.

Jika berjalan kaki dengan tujuan kantor, seseorang bisa mengenakan pakaian kerja biasa dengan sepasang sepatu yang nyaman dan mengganti sepatu ketika sudah mulai bekerja. Lalu, jika berjalan jauh, seseorang mungkin bisa membawa air, camilan sehat, atasan cadangan, tabir surya, dan topi di ransel kecil.

RACHEL FARAHDIBA R 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus