Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Christian Siriano Lelang Gaun Biru Kuning untuk Mendukung Ukraina

Christian Siriano mengikuti jejak perancang busana dan pengecer besar yang telah memberikan sumbangan atau menghentikan serangan Rusia

11 Maret 2022 | 10.50 WIB

Gaun tulle berwarna biru dan kuning koleksi Christian Siriano akan dilelang untuk membantu Ukraina. Instagram.com/@csiriano
Perbesar
Gaun tulle berwarna biru dan kuning koleksi Christian Siriano akan dilelang untuk membantu Ukraina. Instagram.com/@csiriano

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Christian Siriano salah satu dari beberapa desainer  yang menawarkan dukungannya untuk rakyat Ukraina. Dia mengungkapkan rencananya akan melelang gaun biru-kuning untuk tujuan yang baik, melalui sebuah unggahan di Instagram.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Sebagai seorang desainer, suara kami adalah pakaian kami!” kata alumnus “Project Runway”, berbagi foto kreasi gaun tulle yang dengan warna bendera Ukraina yang akan dilelang untuk amal.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Desainer, yang merupakan favorit bintang seperti Ariana Grande, Lizzo dan Lady Gaga, menambahkan bahwa jika beberapa baut tulle dapat membantu menyelamatkan seseorang maka dia akan menyumbangkan gaun itu kepada penawar tertinggi dan menyumbangkan untuk Ukraina.

Gaun itu memiliki potongan rok penuh yang dibelah menjadi bagian biru-kuning dan bagian dada bersilangan. Potongan tulle diakhiri dengan lipatan dramatis di satu bahu, bersama dengan emoji hati biru-kuning.

“Saya sangat berharap seorang seleb mendapatkan ini dan mengenakannya di karpet merah Oscar,” komentar seorang pengikut, sementara yang lain berkata, “Itulah arti fashion! Terima kasih Christian.”

Christian Siriano bergabung dengan perancang busana dan pengecer besar yang telah memberikan sumbangan atau menghentikan serangan Rusia selama beberapa minggu terakhir, termasuk Burberry, Chanel, Gucci, Valentino, dan Louis Vuitton.

Supermodel Gigi Hadid - yang telah menghadapi kritik atas komentarnya yang membandingkan perang di Ukraina dengan konflik di Palestina - juga mengumumkan bahwa dia akan memberikan sumbangan untuk membantu rakyat Ukraina.

“Saya berjanji untuk menyumbangkan penghasilan saya dari pertunjukan Musim Gugur 2022 untuk membantu mereka yang menderita akibat perang di Ukraina, serta terus mendukung mereka yang mengalami hal yang sama di Palestina,” tulisnya di Instagram, Minggu.

Meski Christiano Siriano tidak menyebutkan kapan penawaran untuk kreasi custom-nya akan berakhir, namun bagi yang berminat memiliki gaun cantik tersebut dapat menghubungi [email protected].

PEOPLE

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus