Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta – Girlband Korea Itzy merupakan bintang baru di bawah naungan JYP Entertainment. Personil Itzy terdiri dari lima perempuan muda, yaitu Yeji, Lia, Ryujin, Chaeryeong, dan Yuna. Itzy digadang-gadang sebagai girlband Korea yang melanjutkan tongkat sukses Twice yang debut pada 2015.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mengutip laman Soompi, Itzy telah menunjukkan kemampuan dan pesonanya di video klip Dalla Dalla, sebelum peluncuran single pertama, IT’z Different pada Selasa, 12 Februari 2019. Koreografi dan lantunan lagunya digambarkan lebih bertenaga dan seru dari grup perempuan lainnya.
Agar mengenal lebih dekat kelima anggota Itzy, mari kita telusuri gaya mereka di akun resmi Instagram Itzy. Padu padan busana dan aksesori berikut adalah tampilan teaser untuk single perdana, IT’z Different.
#1. YejiYeji Itzy. Instagram/@official.itzy
Sebagai lead rapper dan lead dancer di Itzy, tampilan Yeji terlihat energik dan manis. Dia mengenakan celana lateks merah dipadu crop top kerah halteneck. Penampilan energiknya dilengkapi boots kulit hitam. Sentuhan manisnya diwakili ikat pingangg perak yang melingkar di pinggang mungilnya, tatanan rambut kepang dua, anting bulat, dan aksen manik-manik pada crop top berbahan beludru.
#2. LiaLia Itzy. Instagram/@official.itzy
Tampilan Lia dalam teaser single perdana Itzy terlihat manis dan seksi. Tatanan rambutnya menyerupai gaya kuncir kuda tinggi Ariana Grande. Lia mengenakan gaun pendek dengan model sabrina terbuka dari rumah mode Fendi. Tampilannya dilengkapi bot putih dan anting panjang multiwarna.
#3. RyujinRyujin Itzy. Instagram/@official.itzy
Penampilan Ryujin memakai atasan berhiaskan manik-manik terlihat menawan sekaligus edgy berkat tatanan rambutnya. Potongan rambut Ryujin model lob diberikan efek highlight warna putih di bagian dalam rambut.
#4. ChaeryeongChaeryeong Itzy. Instagram/@official.itzy
Gaya Chaeryeong hampir senada dengan Yeji. Tampilan kasualnya dengan celana lateks hitam dan atasan crop top dilengkapi bot hitam. Chaeryeong melengkapi penampilannya dengan beragam aksesori mulai dari gelang, kalung, anting, dan topi baret bermotif animal print.
#5. YunaYuna Itzy. Instagram/@official.itzy
Busana Yuna di teaser single perdana Itzy mengekspresikan kesan glamor. Dia memakai atasan berbahan beludru biru tua dengan kerah model turtleneck. Aksesori yang digunakannya bertemakan perak kemilau, mulai dari gelang model cuff, anting panjang, dan topi model newsboy cap.