Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Supermodel yang sedang hamil, Coco Rocha, menutup peragaan busana Christian Siriano sebagai bagian dari New York Fashion Week 2021 pada Kamis, 17 September 2020. Dia memamerkan perut buncitnya di runway luar ruangan, ditonton para tamu yang duduk berjauhan, mempraktikkan jarak sosial di tengah pandemi COVID-19.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Supermodel 32 tahun itu memamerkan gaun merah berlengan panjang yang dramatis dengan hemline tinggi-rendah yang acak-acakan. Dia menambahkan tampilan dengan topi bertepi lebar, sepatu hak tinggi dan masker wajah dengan warna yang sama.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Di akhir perjalanannya, Rocha mengelilingi kolam untuk malam terakhir New York Fashion Week. Dia dibantu seorang staf untuk mengangkat gaunnya yang panjang dan berat karena terendam air.
Coco Rocha sedang hamil anak ketiga yang diperkirakan berjenis kelamin perempuan. Dia sudah memiliki dua anak, Iver Eames, 2, dan Ioni James, 5.
"Kami akan memiliki anak perempuan dan kakakperempuannya (Ioni) sangat bersemangat,” kata dia.
Rocha mengatakan dia dan suaminya sudah merencanakan anak ketiga. Dia mengetahui bahwa dia hamil tepat sebelum krisis kesehatan global akibat virus korona menyebabkan lockdown di mana-mana.
Ini bukan pertama kalinya Rocha tampil dalam keadaan hamil di catwalk. Pada Januari 2018, dia tampil Jean Paul Gaultier di Paris bersama anak pertamanya ketika sedang hamil anak kedua.
"Membawa putra saya di perut dengan putri saya @ioniconran di sisi saya, saya tidak akan pernah melupakan hari ini!" tulis Rocha di unggahannya.