Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Didiet Maulana merilis koleksi terbaru Svarna by Ikat Indonesia, Romansa Tanimbar, dalam pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2020 Bank Indonesia secara virtual, Minggu, 22 November 2020.
Mengangkat kain tenun khas Tanimbar, Maluku, koleksi ini menghadirkan sejumlah gaun malam dan pakaian kerja untuk sehari-hari. Didiet menghadirkan siluet A Line yang dipasangkan dengan ikat pinggang. Sebuah outerwear panjang dengan kerah lebar dibuat untuk melengkapi busana.
Tone warna yang dihadirkan melambangkan hijau nya nuansa alam Tanimbar, dengan cokelat menggambarkan kesuburan tanah dan biru melambangkan potensi maritimnya.
Menurut dia, Romansa Tanimbar terinspirasi dari busana tradisional perempuan di daerah pesisir itu yang menggambarkan keteguhan dan ketangguhan mereka. Karya ini hadir setelah perjalanan kerja sama yang membekas dengan para perempuan Tanimbar.
Sebelum menampilkan karyanya, Didiet mengatakan hal unik dari tenun Tanimbar. "Garis-garis pada kain adalah cerita dan filosofi masyarakat yang ada di Tanimbar," ujar dia.
Dia mengatakan kain ini terlihat tebal, tapi sebenarnya tidak. Ketika diubah jadi pakaian, kain ini nyaman digunakan. "Jadi harus dipegang dan dipakai dulu baru terasa,” ujar dia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Untuk karya ini, Ikat Indonesia by Didiet Maulana bekerja sama dengan perempuan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) Tanimbar untuk memberikan semangat dan kesempatan seluas-luasnya agar karya mereka bisa diapresiasi oleh masyarakat luas.
Selain busana, koleksi Romansa Tanimbar juga menghadirkan masker kain tenun yang dikeluarkan dalam edisi terbatas.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini