Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Sugar craving adalah kondisi di mana Anda ingin mengonsumsi makanan manis secara tidak terkendali. Hal ini akan menimbulkan berbagai dampak negatif pada kesehatan Anda. Konsumsi gula ekstra dapat menyebabkan asupan kalori yang lebih tinggi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Lalu, mengapa seseorang menyukai gula? Dikutip dari Nutritious Life, berikut beberapa alasan mengapa seseorang menjadi sugar craving:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
1. Merasa tidak puas
Ketika tubuh belum mencapai batas kalori, maka tubuh akan terus mencari bahan bakar untuk mengejar kekurangan. Lalu, apa yang terjadi? Kita akan menginginkan gula. Gula akan memberi energi secara cepat, meskipun energi yang diberikan belum tentu berkualitas.
2. Kebiasaan buruk
Sebagian orang tidak sadar bahwa mereka memiliki kebiasaan buruk untuk mengonsumsi makanan manis. Hal tersebut sangat susah untuk dihentikan. Bila Anda tidak cukup makan dan terus merasa lapar, maka akan susah menghentikan kebiasaan Anda mengonsumsi makanan manis.
3. Mengonsumsi makanan mengandung Pati, tidak mengandung protein, bahkan lemak
Mengonsumsi makanan berat dan bertepung seperti spaghetti atau makanan lain yang tidak berserat, tidak berprotein, bahkan tidak mengandung lemak akan menyebabkan lonjakan gula tinggi pada tubuh Anda. Kalori yang diserap akan lebih cepat dan tidak membuat Anda merasa kenyang atau puas.
4. Mengonsumsi makanan asin
Makanan asin adalah makanan yang mengandung natrium tinggi, misalnya fast food, keripik kentang, dan makanan asin lainnya. Makan makanan asin akan membuat Anda merasa ingin makan makanan manis setelahnya.
MELINDA KUSUMA NINGRUM