Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Meskipun terkenal sibuk sebagai seorang publik figur, Darius Sinathrya tidak melupakan perannya sebagai seorang ayah. Memiliki tiga orang anak, yakni Lionel Nathan Sinathrya Kartoprawiro, Diego Andres Sinathrya, dan Quinesha Sabrina Sinathrya, Darius ternyata sangat menjaga kesehatan anak-anaknya.
Baca juga: Darius Sinathrya Ajak Anak Wisata Alam, Tak Disangka Ketagihan
Saat ditemui dalam acara Beat Diabetes di Jakarta, ia mengaku menerapkan pola makan sehat bagi anak-anaknya. Salah satunya adalah ia tidak pernah menyediakan nasi putih sebagai karbohidrat pada menu makanan. Melainkan, ia memilih nasi merah yang lebih kaya akan serat dan rendah gula.
“Dari menikah, saya dan keluarga memang sudah mengonsumsi nasi merah karena memang lebih baik untuk kesehatan,” katanya kepada Tempo.co pada Ahad, 14 Juli 2019.
Selain itu, sayur dan buah-buahan juga diberikan untuk ketiga anaknya. Darius mengaku bahwa anak-anak tidak pernah diajari mengonsumsi makanan manis seperti martabak atau coklat. Oleh karena itu, mereka pun sangat terbiasa mengonsumsi sesuatu yang sehat.
“Mereka enggak pernah minta sesuatu yang manis-manis karena kita juga terbiasanya makanan sehat. Tapi kalau sesekali, saya beri juga sih,” katanya.
Terakhir, Darius mengatakan bahwa ia tidak lupa mengajak anak-anaknya berolahraga. Selain bersepeda di kompleks rumah, mereka juga sering jogging di pagi hari. Bahkan beberapa kali, aktivitas mendaki gunung juga dilakukan.
Baca juga: Sibuk, Intip Siasat Darius Sinathrya Tetap Dekat Dengan Keluarga
“Di zaman digital, banyak sekali orang tua yang membiarkan anaknya main gadget. Kalau saya dan Donna (Agnesia) lebih suka ngajak anak-anak olahraga saja. Karena baik untuk kesehatan dan membangun ikatan kekeluargaan juga,” katanya.
SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini