Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Jangan Asal, Antibiotik juga Bikin Alergi yang Mengancam Nyawa

Antibiotik bisa menimbulkan alergi, yang paling parah disebut dengan sindrom Stevens-Johnson. Ini bahayanya.

16 Juli 2019 | 07.47 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi antibiotik (pixabay.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Obat-obatan, apalagi antibiotik, sebenarnya penyelamat saat Anda mengalami sakit yang disebabkan infeksi. Tapi, penyelamat ini bisa jadi masalah baru jika dikonsumsi sembarangan. Sebab, antibiotik bisa menimbulkan alergi, yang paling parah disebut dengan sindrom Stevens-Johnson atau SJS.

Penyakit ini tergolong serius karena dapat membuat kulit penderita melepuh dan mengelupas seperti korban luka bakar. Selain antibiotik, beberapa jenis obat lain bisa menimbulkan reaksi yang sama, antara lain antibakteri jenis sulfa, obat-obatan untuk mengatasi kejang atau epilepsi, pereda rasa sakit jenis obat antiinflamasi non-steroid (OAINS), dan obat untuk mengatasi infeksi HIV.

Alergi antibiotik umumnya akan menimbulkan gejala seperti ruam-ruam dan bengkak di wajah. Namun sindrom Stevens-Johnson berbeda, berawal dengan batuk, sakit tenggorokan dan pegal-pegal, yang mirip seperti gejala flu biasa.

Beberapa hari kemudian, gejala lain akan muncul. Mulai dari ruam-ruam merah keunguan, lepuhan, dan kulit yang mengelupas seperti menderita luka bakar. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Membran mukosa di mulut, mata, genital, dan saluran cerna juga bisa terpengaruh. Contohnya berupa mata terasa gatal dan sakit serta sakit pada tenggorokan saat menelan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Luasnya area tubuh yang terkena gejala alergi obat berbeda pada tiap penderita. Jika kondisi kulit mengelupas terjadi di bawah 10 persen dari luas permukaan tubuh, kondisi ini termasuk dalam sindrom Stevens-Johnson. Sementara kondisi pengelupasan kulit yang lebih dari 10 persen disebut toxic epidermal necrolysis

Untuk mengetahui perbedaan tersebut, bantuan dokter sangat dibutuhkan. Segera periksakan diri ke dokter bila mengalami gejala alergi antibiotik atau obat lain yang mencurigakan.

Selain akibat alergi obat, beberapa infeksi, seperti mycoplasma pneumonia, difteri, hepatitis, dan herpes juga berisiko memicu munculnya SJS.

Sindrom Stevens-Johnson termasuk kondisi yang mengancam nyawa. Karena itu, penderita harus sesegera mungkin mendapatkan perawatan yang tepat.

SEHATQ.COM

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus