Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Manfaat Diet Pescatarian yang Jadi Pilihan Harry Styles

Mantan personel One Direction, Harry Styles, mengaku tubuhnya lebih bugar setelah tak lagi makan daging dan semua itu berkat diet pescatarian.

24 Januari 2025 | 16.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Harry Styles dengan tampilan barunya. Foto: Instagram.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Harry Styles mengaku menjalani diet pescatarian untuk menjaga kesehatannya, yang membuat para penggemarnya takjub. Selain diet, mantan anggota kelompok One Direction ini juga rajin melakukan pilates dan meditasi sebagai pilihan gaya hidup sehatnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Harry Styles mengaku memilih pola makan yang menekankan pada ikan dan makanan nabati ini sejak delapan tahun lalu karena terinspirasi pada makanan vegan yang dipilih teman-teman segrupnya saat melakukan konser di banyak tempat. Menurutnya, tubuhnya lebih bugar setelah tak lagi makan daging dan semua itu berkat diet pescatarian.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ikan seperti salmon, sardin, dan makarel kaya asam lemak omega-3, yang baik buat kesehatan jantung. Jenis asam ini bisa mencegah penumpukan plak di pembuluh darah, menurunkan tekanan darah, serta mengurangi risiko penyakit jantung, aritmia, dan stroke. Omega-3 juga diklaim sebagai nutrisi penting bagi fungsi kognitif, meningkatkan daya ingat, dan berpotensi menurunkan risiko kondisi seperti demensia.

"Ikan sering disebut sebagai 'makanan otak' dan memang ada bukti makan ikan yang mengandung omega-3 baik buat kesehatan," jelas The Alzheimer's Society, dikutip dari Express.

Manfaat omega-3
Penelitian pada 2022 mengungkapkan mengonsumsi ikan atau suplemen minyak ikan mungkin tak berpengaruh langsung pada risiko penyakit Alzheimer tapi mengurangi risiko demensia lainnya, seperti demensia vaskular dan frontotemporal. Kemudian, pola makan kaya omega-3 juga bisa membantu menjaga berat badan karena diet berbasis makanan nabati bisa mengurangi kalori dan lemak olahan, seperti karbohidrat kompleks yang tinggi serat.

Selain menjaga berat badan, menambah asupan serat baik bagi pencernaan, seperti yang disebutkan pakar diet di Cleveland Clinic, Anthony DiMarino. "Mikrobioma berperan penting untuk sistem imun, pencernaan, dan metabolisme. Mikrobioma sehat juga bisa meningkatkan kesehatan mental," paparnya.

Memilih diet pescatarian tak hanya berdampak pada kesehatan tapi juga lingkungan. Memangkas konsumsi daging merah disebut membantu mengurangi emisi gas, yang kemudian bisa mengurangi jejak karbon.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus