Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Umbi merupakan salah satu makanan yang kaya akan karbohidrat, umbi bahkan menjadi makanan pokok di berbagai negara seperti Afrika dan Asia. Salah satu umbi yang banyak dikonsumsi di Indonesia adalah umbi garut atau Lerut.
Tanaman Garut berasal dari Amerika lalu menyebar hingga ke Indonesia. Di Indonesia, tanaman ini dapat dijumpai di wilayah Jawa, Sulawesi dan Maluku. Tanaman dengan nama latin Maranta arundinacea Linn ini mengandung nutrisi seperti protein, lemak, karbohidrat, dan serat. Mengutip dari berbagai sumber, berikut manfaat mengonsumsi umbi Garut:
1. Sumber Energi
Mengutip dari manfaat.co.id, umbi garut mengandung sumber energi tinggi. Sehingga mengonsumsi umbi garut dapat membuat kenyang dan membantu anda dalam memenuhi kebutuhan energi selama setiap harinya.
2. Mengobati Sakit Perut
Umbi garut mengandung pati yang dapat dibuat menjadi bubur dengan menggunakan air atau susu, campuran tersebut dapat digunakan untuk mencegah masalah perut, terutama radang lambung atau usus.
3. Mengobati Luka
Selain dapat mengobati sakit perut, campuran pati dengan air dapat dimanfaatkan untuk mengobati luka luar. Caranya mudah, Anda hanya perlu mencampur pati dengan air hingga kental kemudian dioles ke bagian yang mengalami luka.
4. Melancarkan Peredaran Darah
Umbi garut mengandung zat besi tinggi yang baik untuk memperlancar peredaran darah dalam tubuh. Apabila peredaran darah lancar maka tubuh akan terasa lebih ringan dan sehat.
5. Umbi Garut Baik Untuk Mencegah Anemia
Umbi Garut diketahui mengandung zat besi yang baik untuk mencegah anemia. Dilansir dari siloamhospitals.com, Anemia merupakan salah satu masalah kesehatan yang cukup umum terjadi. Kondisi ini terjadi ketika jumlah sel darah merah dalam tubuh lebih rendah dari normal.
Pilihan Editor: 4 Manfaat Ubi Cilembu bagi Kesehatan Tubuh
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “http://tempo.co/”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini