Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Lobster air tawar merupakan jenis udang air tawar yang berasal dari Australia, Papua maupun pulau - pulau disekitarnya. Lobster air tawar termasuk dalam kelas Crustacea. Bagian tubuh dari lobster air tawar adalah kepala, badan, dada dan ekor. Lobster biasa hidup di perairan dangkal dan hidup secara nokturnal atau aktif di malam hari.
Mengutip dari buku berjudul "Budidaya Lobster Air Tawar" yang ditulis oleh Tom Mitra Agro Sejati, dijelaskan ada beberapa jenis lobster air tawar diantaranya adalah :
1. Lobster Air Tawar Capit Merah
Baca : Ingin Budidaya Lobster, Ini Pedoman Persyaratan dari KKP
Lobster jenis ini biasa disebut dengan redclaw, ciri dari lobster ini adalah memiliki warna merah pada bagian capit luarnya. Lobster ini hidup pada lingkungan dengan suhu 23 - 31°C dan kandungan oksigen sebesar 1 ppm.
2. Procambarus clarkii
Lobster jenis ini berasal dari daerah Amerika Utara. Tubuhnya memiliki warna yang dominan merah, sehingga sering disebut red crayfish. Panjang lobster dewasa berkisar antara 10 - 12 cm.
3. Lobster air tawar yabbie
Lobster ini banyak ditemukan di daerah Australia dan menyebar luas hingga ke pegunungan Snowy. Lobster ini dapat hidup pada suhu 8 - 30°C. Ciri lobster ini adalah memiliki capit yang besarnya menyerupai tubuhnya.
4. Cherax tenuimanus
Jenis lobster ini memiliki nama lain berupa marron. Memiliki tubuh berwarna biru keunguan dan ada pula cokelat keunguan. Lobster ini dapat hidup pada kisaran suhu 11 - 30°C dengan pH 6 - 8.
5. Astacoupsis gouldi
Lobster ini dikenal dengan Tazmania Giant Freshwater Lobster. Benih lobster ini cukup mudah ditemukan. Jenis lobster ini adalah yang paling besar diantara jenis lobster yang lainnya. Jika sudah besar, panjang tubuhnya bisa mencapai 90 cm dengan berat 4 - 6 kg per ekor.
MELINDA KUSUMA NINGRUM
Baca : Meraup Untung dari Bisnis Budi Daya Lobster Warna-warni
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “http://tempo.co/”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini