Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah ruangan yang masih kosong, dapat diisi menggunakan berbagai hiasan, seperti gantungan, lukisan, kaca, atau furnitur yang lainnya. Saat ini, bukan hanya ornamen, tetapi tanaman hias juga digunakan untuk mempercantik ruangan. Selain mempercantik, tanaman ini juga dapat membuat sebagian orang mendapatkan relaksasi atau peredam stres ketika melihatnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
6 Tanaman Hias yang Cocok Untuk Mengisi Ruangan dan Manfaatnya
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berikut merupakan rekomendasi tanaman hias serta manfaatnya bagi kesehatan:
1. Kaktus
Kaktus adalah tanaman hias pertama yang dapat dijadikan referensi untuk mempercantik ruangan. Pemilihan kaktus sebagai pengisi ruangan merupakan pemilihan yang tepat sebab dapat tumbuh di waktu lama tanpa air. Kaktus akan membuat ruangan terlihat lebih segar dan unik. Selain itu, tanaman ini juga baik bagi kesehatan karena dapat mengikat partikel halus di udara. Akibatnya, bakteri-bakteri di ruangan akan mati dan membuat udara semakin bersih.
2. Lidah Buaya
Lidah buaya banyak dipakai oleh orang-orang sebagai tanaman hias karena memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan. Dikutip aloevonderweid.com, tanaman ini sangat toleran terhadap kekeringan dan perawatannya yang rendah sehingga sangat mudah merawatnya. Lidah buaya dapat digunakan sebagai obat luka bakar, vitamin rambut, ataupun isian daun sebagai pereda sengatan matahari.
3. Lidah Mertua
Tanaman yang biasanya ditanam di dalam pot ini sudah populer sebagai tanaman sansevieria yang pertama kali dikultivasi dari Tiongkok. Banyak orang yang percaya bahwa tanaman ini dapat membawa rejeki dan umur panjang bagi yang berhasil merawatnya. Tanaman ini dapat menambah kelembapan udara sehingga mengurangi allergen, seperti debu dan bulu.
4. Lavender
Tanaman bunga yang satu ini termasuk ke dalam keluarga mint karena memiliki aroma bunga yang manis. Diambil dari everydayhealth.com, lavender sudah digunakan sebagai ramuan suci sejak zaman kuno. Lavender dapat membantu kualitas tidur, meringankan gejala asma, dan memperlambat pertumbuhan jamur
5. Sirih Gading
Sirih gading atau biasa disebut sebagai devil’s ivy adalah tanaman hias populer karena tahan dari musim hujan dan kemarau. Tanaman gantung ini bisa menjuntai hingga 20 meter ketika perawatan yang dilakukan benar. Manfaat dari tanaman ini dapat mengurangi debu di dalam ruangan, mengurangi stres, dan sebagai anti radiator.
6. Gerbera
Gerbera adalah jenis bunga terindah di dunia dan termasuk ke dalam keluarga aster Bunga ini dikenal dapat membersihkan udara dan menghilangkan berbagai polutan, seperti benzena dan trikloretilen. Pada malam hari, bunga gerbera akan mengeluarkan oksigen sehingga pemiliknya akan mendapatkan suplai oksigen yang optimal ketika tidur.
Pilihan Editor: Manfaat Menaruh Tanaman di Dalam Ruangan bagi Kesehatan Tubuh