Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Hubungan cinta memang menyenangkan, apalagi ketika pasangan memiliki perasaan yang sama ketika menjalaninya. Hubungan yang harmonis dan tidak ada pertengkaran adalah impian setiap pasangan sebab perbedaan pendapat akan membuat hubungan menjadi berantakan dan bisa saja berpisah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Namun, sebetulnya ada hal yang paling menyakitkan daripada putus cinta karena bertengkar, yaitu karena pasangan sudah tidak memiliki perasaan yang sama lagi. Ketika pasangan bertahan dengan hubungan yang sama sekali tidak diinginkan, hanya tinggal tunggu waktu saja untuk pasangan memutuskan hubungan ini atau menunggu Anda memutuskan karena sikap pasangan yang berubah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dilansir dari Bolde, ada beberapa tanda jika pasangan sudah memiliki perasaan yang berbeda atau terpaksa menjalin hubungan. Berikut tanda-tanda pasangan tidak cinta lagi.
Tidak pernah marah karena hal kecil
Memang, pertengkaran atau debat tentang hal kecil adalah sesuatu yang remeh. Namun, perdebatan karena hal kecil itu berarti pasangan memperhatikan Anda secara detail. Lalu, jika ia tidak pernah memperdebatkan hal tersebut dan bersikap masa bodo berarti ada sesuatu yang terjadi padanya dan Anda harus dapat menemukan lagi pola untuk membuat perasaannya kembali seperti semula.
Selalu berkomentar negatif
Ketika melakukan sesuatu, pasti Anda butuh validasi, terutama dari pasangan. Biasanya, pasangan akan memuji apa yang Anda kerjakan dan cenderung memberikan dukungan agar apa yang dikerjakan dapat lebih baik. Namun, jika pasangan sudah tidak peduli dengan apa yang Anda kerjakan atau memberikan komentar negatif dan cenderung menjatuhkan, hati-hati, mungkin dia sedang dalam fase ingin mengakhiri hubungan.
Ekonomi jadi masalah utama
Keuangan memang menjadi inti dari setiap hubungan. Akan tetapi, jika memang pasangan merupakan orang yang cinta dan sayang kepada Anda, ia akan mendukung usaha yang Anda lakukan agar keuangan berdua stabil. Begitu pun sebaliknya, jika pasangan tidak memikirkan itu dan terus meminta dan mempermasalahkan pekerjaan Anda yang tidak menghasilkan banyak uang, perlu dicurigai ia hanya memikirkan uang saja bukan hubungan dan perasaan.
Menjawab pesan SMS dan telepon seperlunya
Kabar menjadi salah satu hal penting dalam hubungan. Ketika pasangan tidak memberikan kabar dan hanya berikirim pesan seperlunya saja, bisa jadi pasangan sudah tidak lagi memiliki rasa yang sama seperti dulu.
Tak lagi jadi prioritas
Sama dengan memberi kabar, Anda akan menjadi prioritas dari banyaknya hal yang ada di hidupnya. Namun, jika sudah tidak menjadi prioritas dan terkesan diabaikan, maka hati-hati jika pasangan ingin pergi.
Terus menjauh dari hubungan
Ketika dulu pasangan ingin sekali bertemu dan menghabiskan waktu dengan Anda, tiba-tiba ia sulit bertemu dan seakan menjauh, bisa jadi pasangan sedang ingin menjauh.
Perasaan tertekan
Seakan tak terlihat, namun jika diperhatikan secara jelas akan tampak jika pasangan tertekan atau tidak menjalin hubungan dengan Anda. Jika pasangan merasa tertekan atau stres ketika berhubungan dengan Anda, coba untuk saling mengevaluasi dan menemukan jalan keluar. Akan tetapi, jika memang sudah tak bisa lagi dievaluasi, mengakhiri dan mengikhlaskannya pergi akan menjadi hal terbaik.
Tidak mesra lagi
Memang bukan menjadi indikator untuk suatu hubungan. Akan tetapi jika pasangan terkesan masa bodo dan tidak memperhatikan seperti awal memulai hubungan, perlu dicurigai perasaannya berbeda.
Baca juga: 10 Sinyal Pasangan Bosan pada Hubungan