Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Tips Mudah Bermain Gitar, Tentukan Lagu yang Memiliki 2-4 Nada

Alat musik gitar selalu digunakan untuk memainkan berbagai jenis genre musik, Ini tips mudah bermain gitar.

25 September 2021 | 15.05 WIB

Ilustrasi pria bermain gitar. Shutterstock
Perbesar
Ilustrasi pria bermain gitar. Shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Selain olahraga dan melukis, salah satu hobi yang cukup banyak dijumpai adalah bermusik. Hal ini berawal dari hobi, namun tidak sedikit pula yang awalnya dari hobi menjadi profesi. Lebih lanjut, untuk alat musik yang banyak dipelajari adalah gitar.

Alat musik gitar selalu digunakan untuk memainkan berbagai jenis genre musik, mulai dari Blues, Jazz, Rock, Pop, hingga Folk. Hadirnya gitar juga menambah melodi-melodi yang catchy untuk setiap jenis musik yang dimainkan.

Dengan hal ini tidak bisa dipungkiri banyak masyarakat yang ingin mengetahui cara belajar bermain gitar. Namun, hal pertama yang dilakukan adalah dengan mencari cara mudah belajar gitar. Sebab, sebelum mahir menguasai dawai dengan 6 senar ini biasanya belajar mulai dari dasar. Berikut kami sajikan beberapa cara mudah belajar gitar.

Mengerti Kunci Dasar.
Sebelum memainkan melodi gitar untuk mengiringi lagu yang dibawakan, sebaiknya memahami terlebih dahulu chord dasar dalam bermain gitar. Adapun chord dasar yang perlu diketahui yaitu, A, Am, B, C, Cm, D, Dm, E, F, Fm, G, dan Gm.

Jika sudah memahami nada dasar tersebut, langkah selanjutnya adalah mencari bentuk-bentuk dari chord tersebut. walaupun banyak lagu yang terlihat rumit jika di dengar, namun lagu-lagu tersebut tidak akan lepas dari nada dan chord tersebut.

Tentukan Posisi Bermain Gitar.
Dalam perjalanannya, ketika sedang bermain gitar menemukan posisi yang tidak nyaman. Oleh sebab itu temukan posisi ternyaman untuk bermain gitar. Posisi ini biasanya dikarenakan penggunaan tangan ketika memegang gitar. Selain itu, cara memetik dan menggenjreng gitar juga termasuk faktor yang mempengaruhi kenyamanan posisi dalam bermain gitar.

Belajar Tuning Gitar.
Untuk mengetahui cara belajar tuning atau menyetem gitar, hal yang harus diketahuia dalah nada setiap senar. Diurutkan dar senar 1-6, nadanya adalah E, B, G, D, A, dan E. bunyi dari nada tersebut harus diperhatikan agar lebih mudah menentukan nada saat tuning gitar.

Awali dengan Memainkan Lagu yang Mudah.
Setelah mengerti beberapa unsur yang ada di dalam gitar, langkah selanjutnya adalah memainkan lagu mudah dengan kombinasi chord maupun genjrengan dan petikan yang mudah. Jika baru pertama kalinya memainkan gitar, sebaiknya cari kombinasi chord yang mudah dimainkan. Biasanya mulai dengan lagu-lagu yang memuat 2-4 nada saja.

GERIN RIO PRANATA

Baca: Eksistensi Gitar Gibson Diminati Musisi Dunia Jomi Hendrix hingga Jimmy Page

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus