Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai salah satu pintu masuk dan keluar sebuah negara, bandara menjadi tempat yang strategis untuk melakukan kejahatan. Untuk mencegah hal-hal yang tidak mengenakkan terjadi, setiap bandara berusaha untuk memperketat keamanan, salah satunya dengan menjalankan teknologi terkini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Sejumlah bandara yang telah berhasil menawarkan layanan terbaik mendapat apresiasi dari Skytrax, salah satu lembaga pemeringkatan transportasi udara internasional. Dilansir dari situs resminya, simak daftar 10 teratas bandara teraman di dunia 2025 versi Skytrax.
Daftar Top 10 Bandara Teraman di Dunia 2025 versi SKYTRAX
1. Bandara Kopenhagen
Skytrax menobatkan bandara kebanggaan orang Denmark, Bandar Udara Kopenhagen, sebagai bandara dengan pemrosesan keamanan terbaik di dunia untuk 2025. Bandara tersebut dikenal dengan dedikasinya dalam proses pemeriksaan keamanan. Ini bukanlah titel yang pertama bagi Kopenhagen. Dilansir Wonderful Copenhagen, bandara yang sudah beroperasi sejak 1925 ini juga menyabet gelar serupa pada 2017.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Selain menerapkan teknologi keamanan termutakhir, Bandar Udara Kopenhagen juga memiliki dua jalur ekspres. Jalur ini memungkinkan seluruh penumpang ekspres untuk melewati proses screening dalam waktu kurang dari 5 menit, dilansir situs resminya.
2. Bandara Internasional Leonardo da Vinci
Posisinya sebagai pemenang pada 2024 memang kini bergeser. Meski begitu, layanan keamanan yang disuguhkan oleh Bandar Udara Internasional Leonardo da Vinci, juga dikenal dengan nama Fiumicino, tetap teratas.
Dilansir laman resmi Smiths Detection, perusahaan teknologi keamanan global, bandara di Roma ini mampu menawarkan pengalaman terbaik selama pemeriksaan keamanan. Hal itu dimungkinkan berkat profesionalisme personel ADR Security dan teknologi pemeriksaan CT terkemuka, HI-SCAN 6040 CTiX. Itu membuat bandara ini pantas dijuluki sebagai salah satu bandara teraman di dunia.
3. Bandara Internasional Centrair Chubu
Posisi ketiga diisi oleh Bandar Udara Internasional Centrair Chubu yang berlokasi di Nagoya, Jepang. Bandara yang dibuka sejak 2005 ini menjalankan proses keamanan dengan memindai barang bawaan penumpang di bawah sinar X. Laman resminya juga menambahkan, para penumpang wajib menunjukkan boarding pass dan menjalani pemeriksaan via detektor logam atau pemindai tubuh.
4. Bandara Internasional Tokyo
Selain Centrair, Bandar Udara Internasional Tokyo, nama lainnya Bandara Haneda, merupakan bandara dengan pemrosesan keamanan terbaik lainnya di Jepang. Proses pemeriksaan keamanan di bandara ini mengharuskan penumpang menaruh jas, telepon seluler, komputer, logam, dan tas mereka ke dalam baki untuk dapat melewati perangkat pemeriksaan sinar X, disebutkan dalam situs resminya.
5. Bandara Internasional Hamad Doha
Bandara Internasional Hamad Doha, Qatar, merupakan salah satu bandara teraman di dunia yang berikutnya. Hal tersebut mampu dicapainya karena bandara ini mengadopsi algoritme canggih yang telah diakui ECAC EDS CB C2. Teknologi itu meningkatkan keamanan dan efisiensi pos pemeriksaan, dan memasang lebih dari 50 detektor bahan peledak sinar X HI-SCAN 7555aTiX, berdasarkan Smiths Detection.
6. Bandar Udara Internasional Bahrain
Guna menjamin keamanan bagi penumpang, Bandar Udara Internasional Bahrain menggunakan serangkaian teknologi, meliputi sistem biometrik dan analitik video. Majalah Security Middle East lebih lanjut menerangkan, para penumpang perlu melewati pemeriksaan via teknologi pengenalan wajah yang bisa digunakan secara daring ataupun di konter bandara sewaktu check-in.
7. Bandar Udara Internasional Changi Singapura
Menjadi satu-satunya rewardee dari Asia Tenggara, Bandara Internasional Changi Singapura kembali memantapkan titelnya sebagai salah satu bandara terbaik di dunia dalam aspek keamanan. Sudah beroperasi sejak 1981, Bandara Cangi kini tengah memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) dan pembelajaran mesin (ML) sebagai kiat menawarkan pengalaman pemeriksaan yang lebih cepat dan akurat.
8. Bandar Udara Zurich
Bandara teraman di dunia berikutnya versi Skytrax adalah Bandar Udara Zurich di Swiss. Kendati pemasangannya masih belum terealisasi, bandara ini sudah berencana menggunakan banyak pemindai tomografi komputer (CT). Pemindai ini bukan hanya mampu mempermudah proses screening, tetapi juga memindai cairan dan laptop agar tetap berada di dalam tas, diberitakan oleh Travel News.
9. Bandar Udara Internasional Narita
Bandar Udara Internasional Narita di Jepang mampu meningkatkan keamanan lingkungannya dengan menerangkapkan sederet teknologi termutakhir, seperti pemindai CT (HI-SCAN 6040 CTiX), Smiths Detection memberitakan. Selain itu, bandara ini juga memiliki jalur pinta yang secara efektif mengurangi waktu tunggu penumpang.
10. Bandar Udara LaGuardia
Bandar Udara LaGuardia di New York, Amerika Serikat (AS), menambah daftar ini berkat teknologi autentikasi kredensial (CAT) yang ia gunakan. Dari laman resmi Administrasi Keamanan Transportasi Amerika Serikat, kurang lebih ada sekitar 18 CAT yang beroperasi di bandara ini. Adapun teknologi ini memungkinkan pihak bandara untuk mengidentifikasi KTP palsu dan bahkan memastikan status penerbangan penumpang hampir secara real time.