Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

5 Pesawat Terbesar di Dunia Mengangkut Penumpang, yang Terbesar Pamit Tahun Ini

Ketahui bagaimana nasib pesawat terbesar di dunia dalam masa pandemi Covid-19. Kini pesawat kargo lebih bernilai ketimbang pesawat penumpang.

6 Januari 2021 | 14.42 WIB

Pesawat Superjumbo A380 Airbus terletak di landasan di mana ia dibongkar di tempat perusahaan daur ulang dan penyimpanan ruang angkasa Prancis Tarmac Aerosave di Tarbes, Prancis barat daya, 14 Februari 2019. Perusahaan manufaktur pesawat terbang Eropa, Airbus, menghentikan produksi pesawat superjumbo A380 karena penjualannya relatif turun. REUTERS/Regis Duvignau
Perbesar
Pesawat Superjumbo A380 Airbus terletak di landasan di mana ia dibongkar di tempat perusahaan daur ulang dan penyimpanan ruang angkasa Prancis Tarmac Aerosave di Tarbes, Prancis barat daya, 14 Februari 2019. Perusahaan manufaktur pesawat terbang Eropa, Airbus, menghentikan produksi pesawat superjumbo A380 karena penjualannya relatif turun. REUTERS/Regis Duvignau

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Naik pesawat menjadi pengalaman yang berkesan bagi sebagian orang. Apalagi jika naik pesawat yang ukurnnya super-besar. Pesawat berbadan besar memiliki tingkat kenyamanan yang berbeda dengan pesawat dengan bodi yang lebih kecil.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pesawat berbadan besar umumnya digunakan sebagai pesawat kargo. Sementara pesawat penumpang harus mempertimbangkan kapasitas sekaligus fasilitas yang tersedia di dalamnya. Plus pembagian kelas juga mempengaruhi banyak sedikitnya daya angkut penumpang dalam pesawat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mengutip laman Aerotime, berikut lima pesawat terbesar di dunia yang mampu mengangkut banyak penumpang dimulai dari yang paling bawah:

  1. Boeing 777-200

    Pesawat Boeing 777-200. 3news.co.nz

    Pesawat penumpang buatan Amerika Serikat ini mampu mengangkut 440 penumpang untuk satu kelas yang sama dan 400 penumpang dalam konfigurasi dua kelas. Sejumlah maskapai penerbangan yang menggunakan pesawat ini antara lain British Airways, Delta Airlines, dan Singapore Airlines. Hanya saja, seiring pandemi Covid-19, beberapa maskapai memutuskan mengandangkan pesawat tersebut karena anjloknya jumlah penumpang.

  2. Boeing 777-300

    Seorang pengunjung mencoba kursi penumpang pesawat Boeing B777-300 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang (31/7). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat.

    Boeing 777 300 adalah pesawat penumpang yang diproduksi di Amerika Serikat. Kapasitas tempat duduknya sebanyak 550 orang dalam konfigurasi satu kelas dan 451 penumpang dalam konfigurasi dua kelas. Maskapai penerbangan Emirates termasuk yang paling banyak memiliki armada Boeing 777 ini, sekitar 131 unit dan masih mengoperasikannya.

  3. Boeing 747-400
    Masih pesawat buatan Boeing, pesawat ini mampu mengangkut 416 penumpang dalam pengaturan tiga kelas, 524 orang dalam konfigurasi dua kelas, dan 660 orang jika semua penumpang masuk dalam kelas ekonomi.

    Sejumlah pesawat tua milik British Airways dan Air New Zealand Boeing 747-400s yang sudah tak terpakai berada di Victorville, California, 13 Maret 2015. REUTERS/Lucy Nicholson

    Pesawat Boeing 747-400 pertama kali lepas landas pada 28 April 1988. Adalah British Airways yang menjadi salah satu maskapai dengan armada Boeing 747-400 terbanyak. Namun British Airways menghentikan seluruh operasional karena pandemi Covid-19. Selain British Airways, ada juga Atlas Air dan China Airlines yang menggunakan pesawat ini.

  4. Boeing 747-8
    Pesawat penumpang yang dibuat di Amerika Serikat ini mampu menampung 700 penumpang dengan kelas tunggal. Sebanyak 600 penumpang terangkut dalam konfigurasi dua kelas. Maskapai penerbangan yang menggunakan jenis pesawat ini adalah Lufthansa, Korean Air, dan Air China.

    Peswat Boeing 747 lepas landas di pagi hari yang cerah dari bandara Amsterdam, Belanda. Dailymail.co.uk

    Boeing menyatakan tipe 747-8 terakhir akan meluncur pada 2022. Boeing berencana mengganti versi ini dengan Boeing 777X baru dan sudah dipesan oleh sejumlah maskapai, di antaranya All Nippon Airways, Qatar, dan Lufthansa.

  5. Airbus A380-800
    Pesawat Airbus A380-800 merupakan pesawat penumpang buatan Prancis. Kapasitanya 853 penumpang dalam konfigurasi satu kelas atau 644 penmpang dalam dua kelas. Pesawat ini pertama kali mengudara pada 27 April 2005. Pandemi Covid-19 yang membuat dunia penerbangan tersungkur membuat Airbus mengumumkan A380-800 setop produksi dulu di tahun ini. Maskapai Emirates menjadi operator utama A380 dan masih menggunakannya di masa mendatang.

    Pengunjung melihat model terbaru pesawat Airbus A380 saat berlangsungnya pameran Aerospace Jepang di Tokyo, Jepang, 12 Oktober 2016. REUTERS

    Sebelum pandemi Covid-19 terjadi, sekitar 250 unit pesawat Airbus A380 melayani 330 penerbangan setiap hari ke lebih dari 70 tujuan. Tepat pada peringatan 15 tahun peluncuran Airbus A380 pada 27 April 2020, Flightradar24 menunjukkan hanya ada satu pesawat A380 yang terbang, yakni milik Maskapai China Southern dari Los Angeles ke Guangzhou. Sebagian besar maskapai berhenti mengoperasikan armada A380 selama pandemi Covid-19. Di antaranya Air France, Qantas, Etihad Airways, dan lainnya.

    Sejatinya Airbus telah menyiapkan versi dengan daya tampung yang lebih banyak, yakni Airbus A380plus. Pesawat ini mampu mengangkut 80 penumpang lebih banyak dari A38-800 dan memiliki desain sayap baru yang diklaim lebih hemat energi. Namun lagi-lagi pandemi Covid-19 membuat kehadiran pesawat A380plus ini terkatung-katung.
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus