Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Tommy Kurniawan (34) tengah berbahagia. Istrinya, Lisya Nurrahmi (28), mengandung. Dua anak Tommy dari pernikahan pertamanya dengan Fatimah Tania Nadira, Muhammad Al Fatih Fabrizio (7) dan Naira Syabila Azzahra Kurniawan (6), tidak sabar menanti kehadiran adik mereka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kabar bahagia itu disampaikan oleh Tommy dan Lisya di akun Instagram masing-masing pada November lalu, tepat 9 bulan pernikahan mereka. “Alhamdulillah, saat ini kehamilanku sudah 17 minggu,” kata Lisya pada Rabu, 16 Januari 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kehamilan Lisya disambut Zio dan Naira dengan suka cita. Saat diberi tahu Tommy di bulan kedua kehamilan Lisya, Naira sampai mengelus perut Lisya. “Waktu mereka menginap di rumah, Naira bilang, ‘Bunda, ada baby, ya di perut Bunda?’ Dia berharap adiknya cewek, buat jadi teman mainnya,” ungkap Lisya.
“Anak-anak senang mau punya adik baru. Mereka bilang akan menjaga adik mereka setelah lahir nanti,” sambung Tommy.