Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Bintangi Dilan 1990, Iqbaal CJR Naksir Vanesha Prescilla?

Iqbaal Ramadhan atau Iqbaal CJR dipasangkan dengan Vanesha Prescilla di film Dilan 1990.

14 Desember 2017 | 17.52 WIB

Iqbaal CJR dipasangkan dengan Vanesha Prescilla di film Dilan 1990. TABLOIDBINTANG.COM
Perbesar
Iqbaal CJR dipasangkan dengan Vanesha Prescilla di film Dilan 1990. TABLOIDBINTANG.COM

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Iqbaal Ramadhan atau Iqbaal CJR dipasangkan dengan Vanesha Prescilla di film Dilan 1990. Kemesraan di lokasi syuting rupanya terbawa hingga dunia nyata. Hal ini diakui langsung oleh Iqbaal, yang memerankan karakter Dilan.

Baca: Ini Kesamaan Iqbaal dan Dilan  

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kalau saya jadi suka beneran," ceplos Iqbaal CJR, usai peluncuran trailer film Dilan 1990, di Kemang Village XXI, Jakarta Selatan, Rabu, 13 Desember 2017. "Kalau lo laki-laki normal, lihat Vanesha pasti suka," ujar Iqbaal.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Vanesha Prescilla yang berdiri di samping Iqbaal langsung tersipu. Pemeran Milea itu juga mengakui dirinya cukup terbawa perasaan saat beradu akting dengan Iqbaal.Iqbaal CJR dan Vanesha Prescilla. TABLOIDBINTANG.COM

"Kalaupun udah kelar syuting, sama-sama terus tiga minggu, siapa yang nggak sayang jadinya," ucap Vanesha Prescilla sambil tertawa.

Lantas, apakah Iqbaal dan Vanesha Prescilla akan melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius? "Aduh no comment deh, biar kayak artis," seloroh Iqbaal CJR.

TABLOIDBINTANG.COM

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus