Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Cerita Rocky Gerung Soal Gunung yang Berkesan Baginya

Rocky Gerung memiliki kesan mendalam terhadap Gunung Gede di Jawa Barat dan Gunung Rinjani di Nusa Tenggara Barat.

11 Februari 2019 | 19.00 WIB

Mantan dosen Universitas Indonesia, Rocky Gerung di Jakarta Pusat pada Rabu, 25 April 2018. TEMPO/Salsabila Putri Pertiwi
Perbesar
Mantan dosen Universitas Indonesia, Rocky Gerung di Jakarta Pusat pada Rabu, 25 April 2018. TEMPO/Salsabila Putri Pertiwi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat politik Rocky Gerung, 60 tahun, bercerita mengenai gunung yang meninggalkan kesan di hatinya. Ia berujar gunung yang memiliki kesan di hatinya adalah Gunung Rinjani di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Rocky mengatakan panorama yang didapatkan saat mendaki Gunung Rinjani sangat bagus, misalnya saja kehadiran perbukitan yang indah sehingga disebut sebagai bukit Teletubbies. “Gunung Rinjani itu bagus, setiap gunung ada efeknya,” ujarnya kepada Tempo, Senin, 4 Februari 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Selain itu, kata Rocky, gunung yang selalu membuat pendaki pemula ingin kembali adalah Gunung Gede. Ia beralasan di gunung tersebut terdapat padang savana seperti Surya Kencana yang juga terdapat bunga edelweis. Bagi Rocky tempat tersebut sangat menyenangkan untuk dikunjungi dalam pendakian.

Rocky Gerung dikenal sebagai orang yang gemar mendaki gunung. Ia sering melakukan pendakian solo ke berbagai gunung di Indonesia. Minimal satu kali dalam sebulan, Rocky Gerung mendaki gunung secara kelompok atau seorang diri. Namun di tahun pemilu sekarang ini, hobinya mesti mengalah karena banyaknya undangan memberikan kuliah di berbagai daerah. 

Rocky menjelaskan dirinya sering memprovokasi orang untuk naik gunung dan gunung yang ditawarkannya adalah Gunung Gede. Ia mengungkapkan di Surya Kencana itu terdapat segala suasana keindahan, mulai dari romantisme, rohani, sampai mistik. “Itu dapat segala keindahan, tidak melelahkan.”

Di mata Rocky, sebaiknya pendaki lain melakukan pendakian solo setelah memiliki pengalaman sebanyak minimal tiga kali pendakian. Pendaki itu juga harus memiliki kepekaan terhadap kondisi ekologi di gunung, kemudian juga harus memiliki kondisi fisik dan mental yang bagus.

Menurut Rocky, pendaki pemula harus ditemani oleh orang yang lebih berpengalaman. Ia menjelaskan seorang pendaki pemula tak memiliki kemampuan navigasi yang baik sehingga amat berbahaya. “Bukan soal fisik (semata), tapi soal mental dan psikologi.”

Rocky berkelakar mendaki gunung membuat kesehatannya menjadi lebih baik dan menghemat biaya kesehatan, bahkan menghemat biaya olahraga. “Naik gunung sudah pasti jantung bagus, otot bagus, paru-paru bagus, tidak perlu medical check up.”

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus