Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Dikenal sebagai mantan aktris cilik, Kim Yoo Jung kembali ke dunia hiburan melalui drama Korea berjudul "My Demon." Dilansir dari Asianwiki, dalam serial tersebut, Kim Yoo Jung berperan sebagai Do Do Hee, seorang putri dari keluarga kaya yang menjabat sebagai CEO Mirae F&B dan diharapkan mewarisi Mirae Group.
Dalam drakor tersebut, Do Do Hee memiliki kepribadian dingin karena sering dikelilingi oleh musuh, membuatnya tidak percaya kepada siapapun dan tidak peduli dengan cinta. Serial ini mengisahkan pernikahan kontrak Do Do Hee dengan Song Kang, yang memerankan suaminya.
Dilansir dari Kprofiles, Kim Yoo Jung, lahir pada 22 September 1999 di Seoul, Korea Selatan, dan beragama Kristen Protestan, memiliki tinggi badan 160 cm. Sebagai anak bungsu, ia memiliki seorang kakak laki-laki dan seorang kakak perempuan, keduanya berprofesi sebagai aktris. Kim Yoo Jung tidak mengikuti tes masuk universitas dan fokus berkarir sebagai aktris setelah menyelesaikan pendidikan di Goyang High School of Arts.
Pada tahun 2020, Kim Yoo Jung menandatangani kontrak eksklusif dengan agensi Awesome ENT setelah tidak melanjutkan kontrak dengan SidusHQ. Karirnya dimulai sebagai model cilik dan debut akting pada usia 4 tahun melalui film "DMZ, Bimujang Jidae." Ia dikenal sebagai aktris cilik dalam drama sejarah (saeguk) dan memperoleh julukan "Korea's Little Sister" dan "Sageuk Fairy."
Peran dewasa Kim Yoo Jung muncul dalam serial drama "Love in the Moonlight" pada tahun 2016 bersama Park Bo Gum. Selama karirnya, ia telah membintangi lebih dari 20 drama dan film populer, termasuk "20th Century Girl," "Backstreet Rookie," "Lovers of the Red Sky," dan "My Demon."
Selain berakting, Kim Yoo Jung juga aktif sebagai bintang tamu di variety show dan pernah menjadi MC di "SBS Inkigayo" dari 2014 hingga 2016. Ia, yang saat ini berusia 24 tahun, telah menerima berbagai penghargaan, termasuk Best New Actress di APAN Star Awards 2016 dan Most Popular TV Actress di Baeksang Arts Awards 2017.
Kim Yoo Jung juga sering menjadi model dalam video musik, majalah, dan merek terkenal seperti FILA. Selain itu, ia sering terpilih sebagai duta besar kehormatan, termasuk sebagai duta besar Korea Association of Children's adoptive parent Ambassador dan Food and Drug Administration (KFDA) Child Ambassador.
Pilihan Editor: 5 Drama Korea Tentang Perempuan yang Menyamar jadi Pria
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini