Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Destinasi Wisata Dieng, 5 Lokasi Wajib Kunjung ke Negeri di Atas Awan

Destinasi wisata Dieng di Wonosobo, Jawa Tengah sudah kondang. Berikut ini rekomendasi 5 lokasi wajib kunjung jika Anda ke sana.

22 Mei 2021 | 14.59 WIB

Sejumlah wisatawan berpose di salah satu tempat wisata di dataran tinggi Dieng, Jawa Tengah, (2/6). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Perbesar
Sejumlah wisatawan berpose di salah satu tempat wisata di dataran tinggi Dieng, Jawa Tengah, (2/6). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Siapa yang tak mengenal wisata Dieng? Yang menjadi tempat destinasi wisata yang wajib di kunjungi saat libur panjang tiba, atau bagi yang ingin mengisi kekosongan di hari-hari biasa untuk sekedar menikmati indahnya alam Indonesia.

Salah Satu keindahan yang bisa dapatkan saat mengunjungi wisata Dieng ialah melihat matahari terbit dan terbenam di waktu-waktu tertentu seperti pukul 04.00 pagi serta sekitar pukul 18.00 di sore hari jika hendak menikmati sunset.

Nah, untuk berkunjung ke lokasi tersebut disarankan para pengunjung menyiapkan berbagai keperluan yang dapat menghangatkan tubuh. Sebab kawasan Dieng dibalut dengan suhu yang cukup dingin bahkan terkadang mencapai nol derajat Celcius saat di musim kemarau sebab dataran tinggi Dieng tersebut berada di ketinggian lebih dari 2000 mdpl. Dan dijuluki sebagai negeri di atas awan.

Menurut sejarah, pemberian nama Dieng berasal dari Bahasa Kawi  yaitu Di yang artinya gunung atau tempat dan hyang yang diartikan sebagai dewa. Namun ada juga yang berpendapat bahwa nama Dieng berasal dari Bahasa Sunda yaitu Di Hyang sebab Dieng pernah berada di bawah  Kerajaan Galuh sekitar abad ke-7 Masehi.

Tidak hanya menyajikan bebagai distinasi wisata alam yang indah, dataran tinggi Dieng juga menyuguhkan keindahan budaya dan tradisi masyarakat setempat dengan diadakannya Dieng Culture Festival, yang tentunya tidak akan membosankan waktu liburan anda.

Berkunjung ke dataran tinggi Dieng tidak lengkap rasanya kalau tidak mengunjungi beberapa tempat wisata yang menjadi rekomendasi untuk kamu kunjungi diantaranya:

1. Indahnya Kawah Sileri
Keindahan kawah sileri di dataran tinggi Dieng tidak terlepas dari hamparan alam yang disajikan dan sangat cocok sebagai destinasi wisata bersama keluarga.  Berlokasi di Kepakisan, tepatnya di Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Membuat tempat ini jarang diketahui oleh para pengunjung. Namun saat berada di lokasi para pengunjung akan dimanjakan dengan keindahan berbagai spot foto serta wahana permainan seru yang di tawarkan oleh wisata Dieng ini dengan tiket masuk yang cukup murah meriah.

2. Desa Wisata Sembungan.
Berlokasi di kawasan dataran tinggi Dieng, Desa Wisata Sembungan merupakan desa yang dijuluki sebagai desa tertinggi yang ada di pulau jawa. Kepopuleran desa ini telah dikenal sejak tahun 1911 silam, ketika seorang warga berkebangsaan Belanda mengabadikan gambar desa tersebut.

Namun, menurut warga setempat kemunculan Desa Sembungan berawal dari kedatangan seorang ulama yang menemukan sebuah daerah yang begitu teduh dengan dikelilingi oleh perbukitan hijau serta banyak ditumbuhi tanaman sembung, kemudian beliau menyebarkan ajaran Islam di kawasan tersebut.

3. Telaga Manjer
Telaga Manjer merupakan telaga yang cukup luas di kawan Dieng. Berlokasi di kaki Gunung Sikudi, membuat telaga tersebut banyak dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk mengairi sawah mereka. Selain itu, bagi para wisatawan yang ingin mengelilingi  telaga tersebut dapat menyewa perahu dari penduduk setempat.

4. Museum Kailasa
Museum Kailasa merupakan museum yang memiliki arti cukup unik yaitu gunung yang dihuni oleh Dewa Syiwa. Keberadaan kawasan Dieng memang memiliki kaitan yang sangat erat dengan kerajaan bercorak Hindu yang memuja Dewa Syiwa. Hal itu di buktikan dengan banyaknya penemuan yang ditemukan di sekitaran area museum.

5. Gardu Pandang Tieng
Wisata Gardu Pandang Tieng tidak kalah menarik juga untuk dikunjungi. Pasalnya di lokasi ini para pengunjung dapat melihat keindahan pemandangan lanskap Dieng dan tempat ini juga kerap dijadikan tempat paling favorit saat menyaksikan keindahan matahari terbit dan terbenam. Selain itu, para wisatawan juga dapat memandang indahnya perbukitan yang diselimuti kabut tipis dan juga Gunung Sindoro.

SABAR ALIANSYAH PANJAITAN

Baca: Kawasan Wisata Dieng Bisa Setara dengan Candi Borobudur, Asalkan...

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus