Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Rapper Korea Selatan, Jessi diterpa kabar kurang sedang mengenai pemutusan kontrak eksklusifnya dengan agensi milik Jay Park, MORE VISION. Setelah rumor tersebut beredar luas, Jessi dan Jay Park akhirnya mengklarifikasi melalui akun media sosial masing-masing.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sebuah media Korea melaporkan pada Rabu, 6 Desember 2023, bahwa MORE VISION, yang dipimpin oleh Jay Park, baru-baru ini memberi tahu Jessi tentang niatnya untuk mengakhiri kontrak eksklusif mereka dan bahwa kedua belah pihak sedang mendiskusikan masalah tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Beberapa saat kemudian setelah rumor tersebut beredar, MORE VISION memberikan komentar singkat mengenai hal ini dengan mengatakan, “Kami sedang memeriksa (faktanya).”
Jessi dan Jay Park Bantah Berselisih karena Kontrak
Pagi ini, Jay Park dan Jessi langsung membantah kabar potensi pemutusan kontrak. Jay Park mengunggah foto dirinya bersama Jessi di Instagram Stories-nya, dengan menulis, “Aku dan Jessi baik-baik saja. Siapa Takut. Tidak ada yang namanya perselisihan.”
Jessi yang baru tiba di New York, Amerika Serikat juga menanggapi rumor tersebut di Stories-nya. “Baru saja tiba di NY… dan menyadari Omong kosong ini… Kalian harus menjalani kehidupan yang nyata. Kita semua baik-baik saja di sini. Selamat Liburan Teman-teman!”
Jessi Gabung Agensi MORE VISION Milik Jay Park
Jessi resmi bergabung dengan agensi milik Jay Park, MORE VISION. Lewat video teaser yang diunggah pada Jumat, 14 April 2023, MORE VISION menunjukkan penampilan Jessi yang bersanding dengan Jay Park.
Setelah hengkang dari P NATION, agensi milik Psy, Jessi mengaku siap untuk memulai awal baru dengan MORE VISION. "18 tahun di industri ini dan masa jayaku belum tiba. Awal baru.. Perjalanan baru.. Menantikan apa yang Tuhan sediakan untukku. Terima kasih jebbies karena begitu sabar dan setia.. Sekarang mari kita lakukan ini JAY," tulis Jessi di Instagram waktu itu.
SOOMPI | ALLKPOP
Pilihan Editor: Kata Jessi, Ini Alasan Idola K-Pop Takut Jadi Diri Sendiri