Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta -Belakangan ini Kriss Hatta menjadi sorotan terkait kasusnya dengan Billy Syahputra dan Hilda Vitria Khan. Billy diduga merebut Hilda yang masih berstatus istri Kriss Hatta.
Baca: Status Pernikahan Tak Diakui Hilda Vitria, Kriss Hatta Bingung
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Masalah ini bergulir hingga ke pengadilan. Namun Kriss Hatta sudah tak mengharap rujuk dengan Hilda. Dia sudah mengikhlaskan Hilda untuk Billy.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Apa yang diperjuangkan Kriss Hatta di proses pengadilan hanya untuk harga dirinya. Dia mengaku hanya ingin membuktikan bahwa dirinya tidak pernah memalsukan dokumen pernikahan, seperti yang dituduhkan oleh Hilda dan Billy.
Soal ditinggal istri, Kriss Hatta mengaku sudah move on dan tidak punya beban. “Masa-masa drop itu adalah, tahun lalu. Tapi sekarang sudah biasa. Saya sudah terbiasa sendiri di rumah karena kan ditinggalnya sudah lama. Saya lihat kok di IG mereka sudah bersama-sama. Tampil di TV juga sama-sama,” kata Kriss Hatta.Hilda Vitria. instagram.com
Kriss Hatta turut senang dengan perubahan hidup Hilda yang kini sering jadi bintang tamu di televisi. “Alhamdulilah. Artinya ada perubahan karier dalam hidup Hilda. Katanya kan sekarang dia membawakan salah satu acara realitas di RCTI,” kata Kriss Hatta di sela-sela syuting Mr. Money, di bilangan Depok, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.
Kriss Hatta menegaskan tidak akan kembali atau berusaha membuat Hilda kembali pada dirinya. “Rujuk? Enggak usah ditanya lagi. Kalau disurvei kepada 100 laki-laki, apa ada laki-laki yang mau (kembali lagi)? Pelet dia sudah enggak mempan lagi di saya,” tuturnya.