Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Olivia Munn Didiagnosis Kanker Payudara, 4 Kali Operasi dan Mastektomi

Olivia Munn mengungkapkan kepada publik perjuangannya mengalami kanker payudara pada tahun 2023

14 Maret 2024 | 05.52 WIB

Olivia Munn, aktris dan pembawa acara televisi, menceritakan bahwa dirinya didiagnosis kanker payudara. Instagram.com/@oliviamunn
Perbesar
Olivia Munn, aktris dan pembawa acara televisi, menceritakan bahwa dirinya didiagnosis kanker payudara. Instagram.com/@oliviamunn

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Olivia Munn menceritakan bahwa dia didiagnosis kanker payudara melalui unggahan Instagram-nya, Rabu 13 Maret 2024. Aktris serial Newsroom itu, mengatakan segera setelah hasil diagnosanya, dia langsung menjalani masektomi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dalam unggahannya itu, Olivia menunjukkan serangkaian foto saat dia menjalani perawatan di rumah sakit. "Saya didiagnosis menderita kanker payudara.
 Saya berharap dengan membagikan ini akan membantu orang lain menemukan kenyamanan, inspirasi, dan dukungan dalam perjalanan mereka sendiri," tulisnya.

Diagnosa kanker payudara April 2023

Wanita 43 tahun ini mengawali unggahannya dengan foto dirinya terbaring di atas ranjang rumah sakit dan tersenyum ke arah kamera. Dia kemudian menceritakan didiagnosis kanker payudara pada April 2023. Dua bulan sebelumnya, dia dan adiknya, sempat menjalani tes genetik termasuk BRCA, gen kanker payudara. Hasilnya negatif, begitupun hasil mammogram, semuanya normal. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Setelah didiagnosis kanker payudara, dokter kandungannya,menyarankan untuk  untuk menghitung skor penilaian risiko kanker payudara. Hal ini berdasarkan faktor risiko, dari usia, riwayat kanker payudara keluarganya dan fakta bahwa dia melahirkan di atas usia 30 tahun.

Hasil pemeriksaan skor risiko kanker payudara menunjukan 37 persen. Dia kemudian menjalani pemeriksaan MRI, USG dan biopsi. Dari hasil biopsi itulah diketahui bahwa dia mendierita kanker Luminal B di kedua payudaranya, kanker yang bergerak cepat dan agresif. 

Setelah menjalani biopsi, dia kemudian menjalani mastektomi pada kedua payudaranya. "“Saya berubah dari merasa baik-baik saja pada suatu hari, hingga terbangun di ranjang rumah sakit setelah menjalani operasi 10 jam pada hari berikutnya,” tulisnya. 

Olivia menambahkan bahwa dalam sepuluh bulan terakhir, dia telah menjalani empat operasi. Dia juga belajar lebih banyak tentang kanker, pengobatan kanker, dan hormon. Namun dia merasa beruntung bisa mengetahui risiko kanker payudara lebih cepat, sehingga dia memiliki pilihan pengobatan.

Dia pun berharap semua wanita yang mengalami seperti dirinya bisa mengikuti langkah-langkah perawatan yang dijalaninya. "Segera minta dokter untuk menghitung skor penilaian risiko kanker payudara Anda. Dr Aliabadi (dokter kandungannya) mengatakan jika jumlahnya lebih dari 20 persen diperlukan mammogram dan MRI payudara mulai usia 30 tahun," tulisnya. 

Berterima kasih atas dukungan keluarga 

Bintang X-Men: Apocalypse beterima kasih kepada keluarga, teman dan kekasihnya, John Mulaney, yang telah memberikan dukungan positif untuk dirinya. Terutama John, yang ikut mencari tahu tentang operasi, pengobatan, efek samping dan pemulihan. Termasuk meletakkan foto dirinya dan Malcolm di meja dekat ranjangnya.

 “Untuk berada di sana sebelum saya menjalani setiap operasi dan berada di sana ketika saya bangun, selalu menempatkan foto anak kecil kami Malcolm dalam bingkai sehingga itu akan menjadi hal pertama yang saya lihat ketika saya membuka mata," kata Olivia Munn.

John Mulaney juga memberikan pesan yang menyentuh kepada Olivia, setelah kekasihnya itu menceritakan kepada publik tentang kanker payudara. “Terima kasih telah berjuang keras untuk berada di sini untuk kami.  Malc dan aku mengagumi,” tulis komedian berusia 41 tahun itu. 

Olivia Munn dan John Mulaney pertama kali tampil di karpet merah bersama pada bulan Januari. Keduanya baru-baru ini menghadiri  pesta Vanity Fair Oscars pada hari Minggu, 10 Maret 2024.

PEOPLE | PAGE SIX

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus