Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Persiapan Jadi Ayah, Keenan Pearce Punya Kebiasaan Baru

Bersiap menjadi ayah membuat kebiasaan Keenan Pearce perlahan mulai berubah

27 Juni 2018 | 11.30 WIB

Keenan Pearce dan kekasihnya. (Instagram/Tabloidbintang.com)
Perbesar
Keenan Pearce dan kekasihnya. (Instagram/Tabloidbintang.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Keenan Pearce segera menjadi seorang ayah. Sang istri, Gianni Fajri diketahui tengah mengandung buah hati pertama mereka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Usia kandungan Gianni pun sudah hampir menginjak usia lima bulan. Awal Juni 2018 kemarin, mantan kekasih Raisa ini menggelar syukuran empat bulan kehamilan istrinya.

Rupanya, lantaran bakal menjadi ayah membuat kebiasaan Keenan Pearce mulai berubah. Kakak dari artis cantik Pevita Pearce ini belakangan menjadi sering menonton video-video soal kedekatan ayah dengan anaknya.

Hal ini diakui Keenan Pearce di unggahan akun Instagramnya. Keenan menunjukkan salah satu video yang memperlihatkan seorang ayah dan bayinya yang belakangan muncul di pencarian Instagramnya.

"Just my regular content on instagram explore.. lately (Isi Instagram explore ku hari-hari belakangan ini)," tulis Keenan Pearce di keterangan unggahannya, Senin, 25 Juni 2018.

Keenan Pearce dan Gianni Fajri menggelar pernikahan mereka di Bandung, Jawa Barat, 14 Januari 2018 lalu. Resepsi pernikahan mereka pun terbilang sederhana dan penuh kehangatan karena hanya dihadiri kerabat dan teman dekat.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus