Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Profil Kim Chae Won, Member LE SSERAFIM yang Kolaborasi dengan Tori Kelly

Kim Chae Won kini jadi perbincangan setelah berkolaborasi dengan penyanyi Tori Kelly untuk lagu Spruce. Ini profil Kim Chae Won.

15 April 2024 | 10.33 WIB

Kim Chae Won LE SSERAFIM. Instagram.com/@_chaechae_1
Perbesar
Kim Chae Won LE SSERAFIM. Instagram.com/@_chaechae_1

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi sekaligus penulis lagu asal Amerika Serikat, Tori Kelly resmi merilis album terbarunya yang berjudul ‘Tori’ pada Jumat, 5 April 2024 lalu. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dalam album tersebut, terdapat lagu ‘Spruce’ yang merupakan hasil kolaborasi antara Tori dan idol Korea Selatan dari grup LE SSERAFIM, Kim Chae Won.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kolaborasi dua penyanyi itu berhasil menarik perhatian mengingat Tori adalah musisi yang dikenal karena musikalitasnya. Dia bahkan meraih dua kemenangan di Grammy Awards ke-61 pada 2019 lalu. Pada kesempatan kolaborasi ini, Tori juga memuji kemampuan vokal dari idol Korea kelahiran tahun 2000 itu.

“Kami mengerjakan lagu ini dari jarak jauh. Chae-won menyanyikan syairnya sendiri dan mengirimkannya kepada kami, dan itu luar biasa. Dia sempurna, tidak tersentuh,” ucap Tori dalam wawancara dengan majalah musik Inggris, NME, dikutip dari situs dipe.co.kr, pada Minggu, 7 April 2024.

Di sisi lain, Kim Chae Won merasa terhormat dapat berkolaborasi dangan Tori Kelly. Terlebih, Tori adalah salah satu penyanyi yang dia kagumi. 

“Saya merasa terhormat dan bersyukur bisa berpartisipasi dalam lagu Tori Kelly, artis yang saya kagumi. Saya menyukai lagu itu sejak pertama kali saya mendengarnya,” katanya.

Lantas, bagaimana profil Kim Chae Won yang kolaborasi dengan Tori Kelly untuk lagu ‘Spruce’? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

Profil Kim Chae Won

Kim Chae Won atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Chaewon adalah seorang penyanyi, penari, dan penulis lagu asal Korea Selatan. 

Dia berasal dari Seoul dan lahir pada 1 Agustus 2000. Perempuan yang memiliki nama Inggris Anna Kim ini merupakan lulusan dari Hanlim Multi Art School.

Memiliki zodiak Leo dan Shio Naga, Chaewon adalah anak dari aktris teater veteran, Lee Ran Hee. Dia memiliki tinggi badan 164 cm dan tipe kepribadian MBTI ISTP. Dia memiliki nama panggilan ‘Angel Chaewon’, ‘Fairy Chaewon’, dan ‘Raddish Cabbage Fairy’.

Chaewon mengidolakan Taeyeon dari Girls’ Generation. Dia pernah tampil di acara Children’s Song Contest dari KBS Korea pada 2012 silam. Dia juga pernah muncul di MV Golden Child yang berjudul ‘Let Me’.

Saat ini, Chaewon merupakan anggota dari girl group LE SSERAFIM yang berada di bawah naungan agensi hiburan Source Music. Dia menjadi leader atau pemimpin dari keempat anggota LE SSERAFIM lainnya. Adapun keempat anggota grup tersebut adalah Sakura, Yunjin, Kazuha, dan Eunchae.

Sebelum debut bersama LE SSERAFIM, Chaewon adalah anggota dari grup IZ*ONE. Ini merupakan grup bentukan dari survival show Produce 48 yang dikelola oleh Off The Record Entertainment dan Swing Entertainment. Namun, grup tersebut bubar pada 2021 karena berakhirnya kontrak eksklusif dengan para anggota.

Setelah berpisah dengan IZ*ONE, Chaewon menandatangani kontrak eksklusif dengan Woolim Entertainment. Kemudian pada 14 Maret 2022, Chaewon dan rekan setimnya di IZ*ONE, Sakura, menandatangani kontrak eksklusif baru dengan Source Music. 

Tak lama kemudian, mereka diumumkan sebagai anggota girl group baru yang diberi nama LE SSEERAFIM. Chaewon terpilih sebagai leader LE SSERAFIM dan debut pada 2 Mei 2022 dengan mini album pertama ‘Fearless’.

Karya Lagu yang Ditulis Kim Chae Won

Selain dikenal sebagai seorang penyanyi, Chaewon juga dikenal sebagai seorang penulis lagu. Dia cukup aktif berpartisipasi dalam proses pembuatan lagu di album-album yang dirilis oleh grupnya, baik ketika di IZ*ONE maupun LE SSERAFIM. Berikut daftar karya lagu yang pernah ditulis Chaewon:

  1. “With*One” dari album Oneiric Diary IZ*ONE. Kredit sebagai penulis lagu dan dirilis pada 15 Juni 2020.
  2. “Slow Journey” dari album One-reeler IZ*ONE. Kredit sebagai penulis lagu dan komposer, dirilis pada 7 Desember 2020.
  3. “Blue Flame” dari album Fearless LE SSERAFIM. Kredit sebagai penulis lagu dan komposer, dirilis pada 2 Mei 2022.
  4. “Blue Flame-Japanese ver.-“ dari album “Fearless” LE SSERAFIM. Kredit sebagai penulis lagu dan komposer, dirilis pada 25 Januari 2023.
  5. “Fearnot (Between you, me & the lamppost)” dari album Unforgiven LE SSERAFIM. Kredit sebagai penulis lagu dan komposer, dirilis pada 1 Mei 2023.
  6. “Blue Flame (2023 Ver.)” dari album Unforgiven LE SSERAFIM. Kredit sebagai penulis lagu dan komposer, dirilis pada 1 Mei 2023.
  7. “Swan Song” dari album Easy LE SSERAFIM. Kredit sebagai penulis lagu dan komposer, dirilis pada 20 Februari 2024.

RADEN PUTRI

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus