Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta -Semula Bunga Citra Lestari atau BCL dan keluarga akan menggelar acara tahlilan tepat 40 hari kepergian Ashraf Sinclair pada Sabtu, 28 Maret 2020. Namun, karena adanya imbauan tidak berkumpul dalam jumlah banyak dari pemerintah demi mencegah penyebaran wabah virus corona, BCL tak jadi menggelar acara tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
BCL pun hanya menggelar doa bersama dengan anggota keluarganya dan juga dihadiri oleh mertuanya, Khadijah Sinclair. Khadijah yang akrab disapa Dida ini memang sengaja datang dari Malaysia khusus untuk berdoa bersama BCL.
Sayangnya kedua adik Ashraf yang berdomisili di negara berbeda, tidak bisa ikut hadir. Melalui sambungan video call yang diunggah Dida melalui Instagram, Aishah dan Adam Sinclair ikut mendoakan almarhum dari rumah masing-masing. Mereka juga berterima kasih kepada mereka yang sudah mengirimkan doa, membaca Surat Yasin dan Al Fatihah untuk Ashraf Sinclair.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Kami benar-benar berterima kasih atas doa kalian yang membaca yasin bersama kami untuk Alm Ashraf. Cinta dari kalian, dukungan hangat, dan kontribusi Al-Fatihah sangat penting bagi Bunga, Noah, dan seluruh keluarga untuk memulai hidup baru kami tanpa Alm Ashraf. Semoga Anda menerima barakah dari Allah swt. Al-Fatihah,” tulis Dida dalam foto yang ia unggah pada Sabtu, 28 Maret 2020.BCL berdoa bersama keluarga Ashraf Sinclair lewat video call. (Instagram - @dida_sinclair)
Tepat 40 hari kepergian Ashraf, adik laki-lakinya, Adam Sinclair mengunggah beberapa foto kenangan mereka berdua. Adam juga mengucapkan terima kasih untuk semua orang yang sudah mengirimkan doa.
“Hari ini menandai 40 hari sejak meninggalnya @ashrafsinclair. Kami sebagai sebuah keluarga ingin menggunakan momen ini untuk mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas semua doa, cinta, dan dukungan yang dikirimkan selama perjalanan kami,” tulis Adam di Instagram.
Tak hanya berterima kasih, Adam juga mencurahkan isi hatinya yang sangat merindukan Ashraf Sinclair. “Seperti yang lainnya, saya sangat merindukannya dan itu tidak akan pernah berubah. Kakak ku benar-benar merupakan cahaya penuntun kebahagiaan, dan meskipun kamu pergi, hidupku jauh lebih cerah karena kamu telah menjadi bagian besar darinya. Menjadi saudara laki-lakimu adalah hal terbaik yang pernah saya alami. Aku mencintaimu Abang, dan aku selalu memikirkanmu. Al-Fatihah,” tulis Adam.
Ashraf Sinclair meninggal pada 18 Februari 2020 karena serangan jantung. Jenazah Ashraf dimakamkan di San Diego Hills Karawanag, Jawa Barat. BCL dan putranya, Noah, kerap berziarah ke makam sang suami untuk melepas rindu.
ALFI SALIMA PUTERI