Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kriminal

Curi Mobil hingga Bunuh Warga Kota Palangkaraya, Brigadir Anton Kurniawan Positif Gunakan Sabu

Tersangka penucurian mobil hingga pembunuhan terhadap seorang warga berinisial BA di Kota Palangkaraya, Brigadir Anton positif menggunakan narkoba jenis sabu.

23 Desember 2024 | 07.51 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Tindak kriminal oleh oknum polisi kepada warga sipil kembali terkuak, Brigadir Anton Kurniawan Stiyanto (AKS) anggota Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangkaraya mencuri mobil dan membunuh seorang warga berinisial BA di Kota Palangkaraya pada 27 November 2024. Tersangka juga positif mengkonsumsi narkoba jenis sabu. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Djoko Poerwanto, mengungkapkan kejadian pada 27 November 2024 itu bermula ketika Brigadir Anton bersama Haryono, sopir taksi online, sedang mengendarai mobil Daihatsu Sigra. Mereka melaju ke arah tempat kejadian perkara atau TKP di Jalan Tjilik Riwut KM 39 Kelurahan Sei Gohong Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sementara di KM 39 itu, korban tengah berada di pinggir jalan. Ia berada di luar mobil Daihatsu Grandmax putih yang merupakan kendaraan ekspedisi dari Banjarmasin.

"Saudara Anton menghampiri korban dan menyampaikan kepada korban bahwa dia merupakan anggota Polda dan mendapat info ada pungutan liar di Pos Lantas 38," kata Djoko dalam rapat dengar pendapat bersama Komisi III DPR di Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 17 Desember 2024.

Selanjutnya, Anton mengajak korban menaiki mobil Daihatsu Sigranya untuk mendatangi Pos Lantas 38. Ini guna meyakinkan korban soal pungutan liar. BA pun menurut, lalu duduk di kursi kiri depan sebelah Haryono yang memegang kemudi.

Anton lalu meminta Haryono mengemudi ke arah Kasongan, Kabupaten Katingan. Kemudian, ia meminta Haryono untuk kembali dan putar arah. Pada posisi tersebut, Haryono mendengar letusan tembakan.

Setelah letusan tembakan, Anton meminta Haryono untuk putar balik ke arah Kasongan. Kemudian terdengar letusan tembakan kedua. "Setelah itu, peristiwanya adalah korban dibuang dan mobil Grandmax dikuasai," kata Djoko.

Mayat korban berjenis kelamin laki-laki itu dibuang di daerah Katingan Hilir. Jenazahnya ditemukan pada 6 Desember 2024 dan dilaporkan ke kepolisian. Sebelumnya pada 29 November, Polsek Katingan Hilir juga menerima informasi hilangnya mobil Grandmax bernomor polisi DR 8058 LX. 

Usai proses penyelidikan dan penyidikan terhadap laporan-laporan itu, penyidik menetapkan Anton sebagai tersangka. Ia diduga melakukan pencurian dengan kekerasan yang mengakibatkan meninggalnya orang dan menghilangkan nyawa dengan sengaja. Ia dijerat Pasal 365 Ayat (4) Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) dan/atau Pasal 338 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.

Positif Narkoba

Selain itu, Djoko juga mengungkapkan bahwa Anton positif menggunakan narkoba. "Jadi Bapak Ibu sekalian, ada dugaan saudara Anton, dalam melakukan pidana, dia menggunakan narkotika jenis sabu," katanya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 17 Desember 2024.

Pada 11 Desember 2024, Bidang Profesi dan Pengamanan Kepolisan Daerah Kalimantan Tengah (Bid Propam Polda Kalteng) mengecek melakukan tes urine terhadap Anton. Ini untuk mengecek apakah ia menggunakan narkotika.

"Tes urine-nya positif, tapi kita dalami pengecekan rambut dan darah," ujar Djoko. 

Akibat kasus ini, Brigadir Anton harus menjalani sidang Komisi Kode Etik Polri (KKEP). Sidang KKEP pada 16 Desember 2024 memutuskan pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) terhadapnya.

Amelia Rahima Sari berkontribusi dalam penulisan artikel ini. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus