Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Internasional

Kesulitan Bernapas, Ternyata Ada Gigi Tumbuh di dalam Hidung

Seorang pria di Cina kaget ada gigi tumbuh di lubang hidungnya, setelah dia berobat ke rumah sakit karena sulit bernapas selama tiga bulan terakhir.

14 November 2019 | 08.00 WIB

Zhang kehilangan gigi saat berusia 10 tahun karena kecelakaan.[Pear Video/Metro.co.uk]
Perbesar
Zhang kehilangan gigi saat berusia 10 tahun karena kecelakaan.[Pear Video/Metro.co.uk]

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pria di Cina mengaku terkejut ketika mengetahui ada gigi tumbuh di lubang hidungnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Zhang Binsheng, 30 tahun, memutuskan mencari perawatan medis setelah kesulitan bernapas selama tiga bulan, lapor media Cina, seperti dikutip dari Metro.co.uk, 13 November 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dia mengatakan kepada petugas medis bahwa dia kesulitan tidur di malam hari dan juga mencium bau busuk di lubang hidungnya.

Dokter menyarankannya untuk menjalani rontgen, di mana dokter mendapati sesuatu di belakang rongga hidungnya.

Zhang terkejut ketika petugas medis menjelaskan bahwa itu adalah giginya yang telah lama hilang.

Gigi itu telah keluar dari mulutnya ketika ia jatuh dari lantai tiga sebuah mal pada usia 10 tahun, dan entah bagaimana tumbuh di hidungnya.

Zhang Binsheng, 30 tahun, pergi ke rumah sakit karena hidung tersumbat.[Pear Video/Metro.co.uk]

Dokter Guo Longmei, di Rumah Sakit Fourth Affiliated Hospital of Harbin Medical University, di Harbin, Cina, mengatakan karena gigi itu milik Zhang, hidungnya tidak menolaknya sebagai 'benda asing'.

Gigi, yang berukuran 1 cm, telah dikeluarkan dari hidung Zhang selama operasi 30 menit minggu lalu. Zhang dikabarkan telah pulih dengan baik.

Gigi yang tumbuh di hidung merupakan fenomena langka, dengan kurang dari 0,1% dari populasi yang mengalaminya.

Kasus ini dikenal sebagai gigi retensi intranasal, dapat juga disebabkan oleh kerusakan fisik pada wajah, atau masalah pertumbuhan lain.

Tercatat ada 23 kasus gigi yang tumbuh di hidung menurut jurnal medis antara tahun 1959 dan 2008.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus