Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Di VSI, Kampiun Dunia Dilahirkan

Sejumlah petenis dunia dipersiapkan AS di Virginia sportsmendice Institute. Diantaranya, Jennifer Capriati, 13, yang meraih dua gelar Turnemen Tenis Amerika terbuka. Sebelumnya kondisi tubuhnya lemah.

7 Oktober 1989 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

PETENIS-petenis remaja kini bukan lagi "anak bawang" di gelanggang internasional. Michael Chang telah membuktikannya dengan menjuarai Turnamen Tenis Prancis Terbuka 1989, salah satu rangkaian kejuaraan grand slam, pada usia 17 tahun. Kini diperkirakan ada 30 atlet remaja malang melintang di gelanggang tenis profesional. Di kelompok putra, selain Chang, ada Andre Aassi, 19 tahun. finalis Turnamen Tenis Italia Terbuka 1989,ada Tommy Ho, 16 tahun, kampiun Turnamen Tenis Amerika Terbuka Kategori 18 Tahun -- semuanya dari Amerika Serikat. Dari Soviet tercatat Andre Cherkasov, 19 tahun, finalis Turnamen Tenis Sydney Terbuka 1989. Di kelompok putri catatan usia para juara lebih mencengangkan lagi. Selain Steffi Graf dan Gabriella Sabatini keduanya 19 tahun, dan hampir selalu jadi "musuh bebuyutan" di final berbagai turnamen internasional, ada petenis Spanyol, Arantxa Sanchez Vicario, 17 tahun, juara Turnamen Tenis Prancis Terbuka 1989. Tapi, nama yang jadi perbincangan saat ini justru petenis Amerika, Jennifer Capriati, 13 tahun, yang menyabet dua gelar juara (lapangan keras dan lapangan tanah liat) Turnamen Tenis Amerika Terbuka Kateori 18 Tahun. Prestasi lainnya tahun ini kampiun gelanggang tertutup Turnamen Tenis Belgia Terbuka, dan juara Turnamen Tenis Prancis Terbuka Junior. Pekan lalu, setelah menilai prestasi Capriati, Dewan Tenis Profesional Internasional Putri (WIPTC) mengizinkannya bertanding di gelanggang profesional. Kunci sukses Capriati? Latihan keras menguatkan pergelangan tangan, memperbesar otot paha, sampai latihan fleksibilitas tubuh pada Virginia Sportsmedicine Institute (VSI), Arlington. Capriati mulai berlatih di sini, Januari 1989, setelah kondisi tubuhnya diperiksa tim medis, yang meliputi persentase lemak, kemampuan maksimal paru-paru mengisap oksigen, daya tahan aerobik, kekuatan otot. Hasil tes menunjukkan Capriati memiliki nilai baik untuk persentase lemak tubuh (12,8% dari berat badan), kapasitas aerobik (nilai yang diperolehnya dari tes naik turun bangku tercatat 54). Tapi otot bahunya lemah, terutama bahu kanan, dan gerakan berputarnya juga buruk -- kelemahan ini membuat bahunya mudah cedera. Kekurangan lain, beberapa urat punggungnya kurang lentur. Berpatokan hasil tes itu, VSI lalu membuat program latihan untuk Capriati. Ia, misalnya, harus menjalani delapan gerakan peregangan (stretching) untuk memperbaiki kelenturan tubuh, otot pergelangan kaki, otot punggung, sendi pinggul, dan otot paha. Untuk menambah kekuatan ia mendapat latihan angkat beban. Setelah tiga bulan berlatih, Capriati mencatat kemajuan mencolok. Untuk push-up naik dari 16 kali jadi 35 kali per menit, sit-up dari 42 kali jadi 61 kali, kelenturan pergelangan tangan dari 90% jadi 95%, kekuatan menggenggam meningkat dari 72 Ibs (sekitar 34 kg) jadi 86 Ibs. Tak heran, permainan Capriati juga makin mantap. Serve makin mematikan, pukulan overhead makin bagus. Di samping itu, Capriati lebih aman terhadap cedera. Tapi untuk masuk VSI tak gampang. Hanya juara junior yang dapat rekomendasi masuk ke sana. Toriq Hadad

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus