Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Di tengah kesibukannya, Enda Ungu, gitaris grup musik Ungu, tetap antusias menonton pertandingan Piala Dunia 2018 melalui layar kaca. Namun, pemilik nama asli Franco Wellyjat Medjaya Kusumah ini lebih suka menonton pertandingan Piala Dunia di rumah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kalau nonton bareng gitu jarang, malah lebih sering nonton di rumah," kata Enda saat dihubungi, kemarin.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sebab, bagi pria berusia 40 tahun itu, ajang Piala Dunia ini justru menjadi momen untuk berkumpul, khususnya keluarga atau kerabat. Apalagi, pekan pertama Piala Dunia berlangsung pada malam Lebaran. "Jadi pas buat ngumpul-ngumpul," ujarnya.
Lulusan Fakultas Hukum Universitas Sam Ratulangi ini pun rela begadang untuk menonton tim sepak bola peserta Piala Dunia 2018 yang disukainya. Harapannya pun tentu tim yang dia dukung itu akan menjadi pemenang. "Piala Dunia ini saya dukung Argentina," kata dia.
AFRILIA SURYANIS