Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

SEA Games 2023: Tim Hoki Indoor Putra Indonesia Torehkan Sejarah dengan Raih Emas, Kalahkan Malaysia di Final

Tim hoki indoor putra Indonesia menorehkan sejarah dengan merebut medali emas SEA Games 2023 setelah mengalahkan Malaysia di final.

7 Mei 2023 | 19.02 WIB

Tim hoki putra Indonesia di SEA Games 2023. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Perbesar
Tim hoki putra Indonesia di SEA Games 2023. ANTARA/Aditya Pradana Putra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Tim hoki indoor putra Indonesia menorehkan sejarah dengan merebut medali emas SEA Games 2023. Dalam laga final mereka mengalahkan Malaysia di Dinosaur Park Hall, Phnom Penh, Kamboja, Minggu, 7 Mei 2023.

Indonesia mengalahkan Negeri Jiran melalui penalty shoot-out (semacam adu penalti dalam sepak bola) dengan skor 2-1 setelah pada babak reguler bermain imbang 3-3.

Ini menjadi medali emas pertama bagi Indonesia dalam sejarah keikutsertaan di SEA Games. Sebelumnya, medali terbaik yang pernah diraih adalah perak pada 2017, saat cabang ini mulai dipertandingan. Sedangkan pada 2019, Indonesia gagal meraih medali.
 
Pertandingan final Indonesia melawan Malaysia berlangsung sengit sejak awal. Skuad Merah Putih menurunkan lima pemain yakni Chandra Prawesti, Prima Santoso, Alam Fajar, Revo Prilliando, Muhamad Alfiana, dan Andrea Guntara.
 
Sedangkan Malaysia hadir dengan line-up Firdaus Omar, Muhamad Azhar, Khaliq Hamirin, Faridzul Mohd, dan Khairul Kamaruzaman.
 
Kedua tim bermain ngotot sejak pluit dibunyikan. Indonesia tertinggal lebih dulu melalui tiga gol beruntun Malaysia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Hebatnya, Firdaus dan kawan-kawan berhasil bangkit dan menyamakan kedudukan yang membuat pertandingan berlanjut ke babak penaly shoot-out.
 
Skuad Merah Putih tampaknya belajar dari kekalahan 2-3 melawan Malaysia, kemarin, dalam laga perebutan puncak klasemen.
 
Lebih dari itu, kemenangan ini juga sekaligus meruntuhkan dominasi Malaysia yang sejak hoki indoor dipertandingkan pada SEA Games XXIX/2017 di Kuala Lumpur, Malaysia selalu meraih medali emas pada sektor putra.
 
Sebelumnya asisten pelatih timnas hoki Indoor putra Indonesia Irwan Hermawan mengatakan Malaysia memang tim kuat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Kekuatan Malaysia cukup merata, namun kami mendapat keuntungan karena empat pemain Malaysia termasuk kapten tim yang di Asia Cup 2022 absen karena ditarik mempersiapkan diri tim hoki outdoor mereka untuk Asian Games 2023," kata Irwan kepada Antara.
 
Pada SEA Games 2023, Indonesia tampil apik sejak awal. Pada babak penyisihan Indonesia mengantongi empat kemenangan.
 
Pada awal laga Senin (1 Mei), Prima dan kawan-kawan menang atas Singapura dengan skor 7-0. Sehari setelahnya mengalahkan Thailand dengan skor 3-0.

Lalu Indonesia menang telak atas Filipina 20-0 pada Rabu (3 Mei). Lanjut menang atas tuan rumah Kamboja dengan skor 6-1 sehari setelahnya.
 
Pada babak penyisihan, Indonesia hanya kalah dari Malaysia dengan skor 2-3. Hasil tersebut membuat Indonesia melaju ke final dengan status runner-up.

Namun skuad asuhan Dhaarma Raj membalasnya di partai puncak sekaligus memastikan medali emas.

Pilihan Editor: Rahasia Balap Sepeda BMX Bisa Sabet Tiga Emas SEA Games 2023

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus