Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Klub Liga Inggris Chelsea berminat memakai jasa Zinedine Zidane setelah dia menyatakan mundur dari jabatan pelatih Real Madrid. Zidane diplot untuk menggantikan Antonio Conte di The Blues.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Seperti dikutip dari The Sun, manajemen Chelsea tahu benar bahwa Zidane bakal dibanjiri penawaran, meskipun harganya mahal. Tetapi Chelsea tak keberatan jika segera bernegosiasi dengan Zidane, setidaknya dalam sebuah pertemuan informal.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain Zidane, Chelsea juga membidik Laurent Blanc dan mantan pelatih Napoli, Maurizio Sarri. Blanc menjadi alternatif jika Zidane menolak pinangan Chelsea, namun peluang Sarri sepertinya nol.
Pelatih asal Italia itu dikenal sebagian sosok yang homofobia. Dia sangat anti gaya hidup LGBT. Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini bahkan menyebut Sarri sebagai rasis.
Sikap Sarri sangat bertolak belakang dengan kebijakan Chelsea yang anti homofobia, anti rasis, dan anti perbedaan gender.
Zinedine Zidane belum memutuskan masa depannya setelah membawa Real Madrid menjadi juara Liga Champions tiga kali berturut-turut. Akankah Chelsea mendapatkannya?
THE SUN | DON