Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) akan meluncurkan produk bahan bakar minyak baru, yakni bioetanol dengan research octane number (RON) 95. Sayangnya, belum diketahui kapan BBM baru ini akan dijual di pasaran, namun dipastikan dalam waktu dekat ini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Iya, RON 95. Dalam waktu dekat karena masih mengejar administrasi perizinan," kata VP Corporate Communication PT Pertamina Fadjar Djoko Santoso, dikutip dari Tempo.co hari ini, Selasa, 20 Juni 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Bioetanol ini disebut sebagai bahan bakar ramah lingkungan campuran Pertamax (RON 92) dan etanol 5 persen. BBM baru ini rencananya akan dilakukan uji coba kendaraan dan uji jalan di Surabaya, Jawa Timur.
"Tentunya ke depan harapannya bisa di kota lain, tapi sementara di Surabaya dulu. (Harga) sepertinya di atas Pertamax, karena RON-nya juga di atas Pertamax," jelasnya.
Sebelumnya, Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan bahwa bioenergi ini diluncurkan untuk mengurangi ketergantungan terhadap bahan bakar fosil. Langkah ini dilakukan bukan hanya untuk menurunkan emisi, tetapi juga mewujudkan kemandirian energi berbasis sumber daya alam yang dimiliki Indonesia.
"Jadi, nanti Pertamina di bulan ini mau launching produk baru, yaitu Bioetanol. Jadi, Pertamax kami campur dengan etanol," jelas Nicke.
DICKY KURNIAWAN | AMELIA RAHIMA SARI