Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandiaga Uno, Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto mengaku puas dengan jawaban-jawaban Prabowo pada debat keempat tadi malam, 30 Maret 2019. "Puas dan senang atas jawaban-jawaban daripada Pak Prabowo," kata Titiek seusai debat keempat di Hotel Shangri-La, Jakarta, Sabtu, 30 Maret 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Titiek menjelaskan alasannya merasa puas dan senang. Menurut dia, Prabowo tidak menjatuhkan atau menyerang calon presiden 01 Joko Widodo. Namun, kata Titiek, Prabowo berhasil membeberkan visi misinya tentang isu yang dibahas dalam debat dan niatnya membangun bangsa.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mantan suaminya itu, ujar Titiek, menyampaikan dan menunjukkan kepada rakyat Indonesia bahwa benar-benar ingin membela rakyat. “Memperbaiki kondisi yang kurang baik," ujar Titiek.
Isu yang dibahas dalam sawala tadi malam adalah ideologi, pemerintahan, pertahanan dan keamanan, dan hubungan internasional. Debat dipandu moderator Ratih Pinasti dan Zulfikar Naghi, serta disiarkan oleh stasiun televisi SCTV, Indosiar, dan Metro TV.
Menurut puteri presiden kedua Soeharto itu, mantan danjen Kopassus itu tampil bagus pada semua topik, mengungguli penampilan calon presiden rivalnya, Jokowi. "Kayaknya semua topik (Prabowo) unggul ya," kata Titiek.