Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Inggris

Liga Inggris: Pelatih Nottingham Forest Ingin Timnya Lebih Kuat saat Bertandang ke Newcastle United

Nottingham Forest akan menjalani laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-26 di kandang Newcastle United pada Minggu, 23 Februari 2025.

23 Februari 2025 | 15.38 WIB

Pelatih Nottingham Forest Nuno Espirito Santo. Reuters
Perbesar
Pelatih Nottingham Forest Nuno Espirito Santo. Reuters

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Nottingham Forest Nuno Espirito Santo ingin para pemainnya menjadi lebih matang dalam segala aspek permainan di sisa musim ini. Ia mendorong The Tricky Trees kembali ke jalur kemenangan saat bertandang ke Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-26 pada Minggu, 23 Februari 2025, setelah mengalami pekan yang sulit.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Forest sedang dalam performa yang tak konsisten dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Inggris. Mereka kalah 1-2 atas Fulham akhir pekan lalu setelah meraih kemenangan telak 7-0 atas Brighton & Hove Albion dan sebelumnya kalah 0-5 melawan Bournemouth.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“Saya ingin kami menjadi lebih kuat dalam semua aspek permainan. Musim ini kami berkompetisi dengan sangat baik, itulah yang kami harapkan untuk tahap akhir musim ini,” katanya dalam konferensi pers prapertandingan, dikutip dari nottinghamforest.co.uk pada Minggu, 23 Februari 2025.

Santo mengatakan, tim lawan yang dihadapi Forest tampak semakin kuat dan sulit dihadapi. Sementara, The Tricky Trees hanya stagnan seperti sebelumnya. Karena itu, ia mengatakan penting bagi pasukannya untuk lebih kuat menghadapi segala pola permainan yang dihadapi.

“Ekspektasi, keyakinan kami sendiri, momen-momen ketika para pemain tidak dapat mempertahankan performa. Itulah yang saya maksud dengan menjadi lebih kuat,” ujarnya.

Ia juga menyoroti mantan pemain Newcastle Elliot Anderson yang pindah ke The City Ground pada bursa transfer musim panas dan tampil 26 kali untuk Forest di semua kompetisi, termasuk 24 kali di Liga Inggris. Santo yakin Anderson telah beradaptasi dengan baik di Forest menjelang bertandang ke St James’ Park untuk pertama kalinya sejak transfer musim panas.

“Dia adalah salah satu gelandang kami yang cukup serba bisa untuk mengubah posisi dan saya pikir dia melakukannya dengan baik. Dia masih sangat muda dan sangat berbakat, tidak diragukan lagi, meski dia masih harus meningkatkan banyak hal,” katanya.

Pertandingan Newcastle United vs Nottingham Forest ini akan digelar di Stadion St James Park, Newcastle. Pertarungan ini bisa disaksikan secara live di platform streaming Vidio pukul 21.00 WIB.

Kedua tim sedang menghadapi pekan yang sulit di pelbagai turnamen termasuk liga domestik. Newcastle yang menempati posisi ke-7 klasemen, akan bersusah payah memenangkan pertandingan saat menjamu Forest yang posisinya empat tingkat di atasnya. The Magpies baru saja dibantai Manchester City 4-0 di laga terakhirnya di Liga Inggris, sedangkan The Tricky Trees kalah 1-2 atas Fulham.

Pilihan Editor: Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-26: Arsenal dan Chelsea Kalah, Manchester United Imbang, Tottenham Menang

Bagus Pribadi

Bagus Pribadi

Bergabung dengan Tempo pada September 2023. Kini menulis untuk desk Jeda yang mencakup olahraga dan seni.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus