Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Manchester City Vs Leeds United 1-2, Pep Guardiola Salah Taktik?

Laga Manchester City vs Leeds United berakhir 1-2 disebut karena Raheem Sterling cs keasyikan menyerang.

11 April 2021 | 12.08 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liga Inggris antara Manchester City vs Leeds United pada Sabtu malam kemarin berakhir dengan skor 1-2. Kekalahan Manchester City dari Leeds United itu membuat persaingan merebut gelar juara Liga Inggris musim ini kembali terbuka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pep Guardiola mengistirahatkan sebagian besar pemain terbaiknya pada laga malam tadi. Dia ingin menghemat para pemainnya karena harus menghadapi Borussia Dortmund pada laga Liga Champions pekan depan. 

Ruben Dias, Kevin de Bruyne, Ilkay Gundogan, Rodri hingga Phil Foden berada di bangku cadangan. Hanya Gundogan dan Foden yang dimasukkan Guardiola pada babak kedua.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tanpa pemain terbaiknya, Manchester City kesulitan menembus pertahanan Leeds United meskipun menguasai hingga 72 persen bola. Mereka dikejutkan oleh gol Stuart Dallas melalui serangan balik cepat pada akhir babak pertama.

City sebenarnya memiliki keuntungan karena pemain Leeds United, Liam Cooper mendapatkan kartu merah pada masa tambahan waktu babak pertama.

Raheem Sterling cs berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-76. Pemain sayap Ferran Torres sukses menjebol gawang Leeds United dengan tendangan kaki kanan yang membuat bola bergerak melengkung.

Upaya City untuk meraih kemenangan justru berbuah pahit. Keasyikan menyerang, mereka kembali dikejutkan dengan serangan balik anak asuh Marcelo Bielsa. Dallas kembali membuat timnya unggul setelah sukses menempatkan bola di antara kaki penjaga gawang Ederson Moraes pada masa tambahan waktu babak kedua.

Baca: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Liverpool Menang, Man City Keok

Bek Manchester City, Nathan Ake, mengakui bahwa timnya salah taktik. Menurut dia, mereka bermain terlalu terbuka pada babak kedua. Dia menilai mereka memberikan ruang terlalu banyak di lini belakang meskipun menyadari Leeds United memiliki serangan balik yang mematikan.

"Mereka mendapatkan kartu merah, pada babak kedua kami terus menekan tetapi tak bisa mencetak gol. Selalu lebih mudah mengatakan kami membuat diri kami terlalu terbuka (untuk diserang)," kata Ake usai pertandingan.

"Kami menekan terlalu banyak untuk mendapatkan gol kedua. Mereka adalah tim yang sangat bagus dalam serangan balik dan bisa menyelesaikannya dengan baik pula."

"Pada laga kedua, kami menyerang dengan sangat baik, kami mencoba menciptakan banyak peluang. Sangat sulit ketika seluruh tim (Leeds United) berada di belakang dan kami harus terus mengalirkan bola."

"Ketika kami menyamakan kedudukan, kami merasa kami bisa terus menekan. Kami membiarkan diri kami terbuka untuk diserang balik dan mereka mencetak gol."

Ake yang menggantikan peran Ruben Dias di lini belakang menampik anggapan kekalahan itu didapatkan Manchester City karena terlalu banyak menurunkan pemain lapis kedua. Menurut dia, mereka sebenarnya tetap bermain seperti biasa namun tak dapat mencetak gol lebih banyak.

"Mungkin anda bisa mengatakan itu," kata Ake soal rotasi pemain yang disebut sebagai penyebab kekalahan City.

"Ini adalah salah satu laga dimana kami memiliki banyak peluang tetapi jika anda tak mencetak gol, maka itu akan sangat sulit. Kami harus memastikan kami tampil lebih rapat di lini belakang dan kami tak melakukan itu hari ini."

Kekalahan pada laga Manchester City vs Leeds United itu memang tak mengganggu posisi The Citizens di puncak klasemen Liga Inggris. Hanya saja, keunggulan 14 angka yang mereka miliki sangat mungkin terpangkas jika Manchester United berhasil meraih kemenangan dari Tottenham Hotspur pada laga malam ini.

MANCHESTER EVENING NEWS

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus