Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Hasil bola pada Sabtu dinihari, 12 Oktober 2024, menampilkan rangkaian pertandingan UEFA Nations League. Timnas Jerman menang, sedangkan Belanda hanya bermain imbang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Jerman menang 2-1 atas tuan rumah Bosnia. Penyerang Deniz Undav mencetak dua gol di babak pertama dalam waktu enam menit untuk memastikan timnya menang setelah kebobolan oleh gol Edin Dzeko.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Jerman, yang kehilangan beberapa pemain karena cedera, memegang kendali sejak awal pertandingan. Namun, selain tembakan Pascal Gross yang melenceng dari sasaran, mereka tidak memiliki peluang bagus saat menghadapi tuan rumah yang tampil disiplin.
Mereka baru unggul setelah laga berlangsung setengah jam. Undav mendapat umpan dari Florian Wirtz di dalam kotak penalti dan berhasil mencetak gol. Striker VfB Stuttgart ini kemudian menggandakan keunggulan mereka enam menit kemudian, menanduk umpan silang dari Maximilian Mittelstaedt.
Jerman masih memiliki tiga peluang emas setelah itu, tapi gagal menambah golnya, termasuk satu golnya dianulir karena offside. Mereka justru kebobolan oleh gol Edin Dzeko pada menit ke-70.
Jerman, yang akan menjamu Belanda pada hari Senin, memuncaki Grup A3 dengan tujuh poin dari tiga pertandingan. Bosnia berada di posisi terakhir dengan satu poin.
Dari grup sama, Belanda hanya bermain imbang 1-1 dengan Hungaria. Mereka kebobolan pada menit ke-32 oleh gol Tijjani Reijnders, lalu menyamakan kedudukan lewat Denzel Dumfries di menit-menit akhir pertandingan.
Belanda harus bermain dengan 10 pemain setelah kapten Virgil van Dijk dikeluarkan dari lapangan. Ia menerima dua kartu kuning dalam kurun waktu tiga menit.
Belanda ada di posisi kedua dengan nilai lima. Hungaria di posisi ketiga dengan nilai dua.
Hasil Bola UEFA Nations League
(Pekan ketiga)
League A
Bosnia vs Jerman 1-2
Hungaria vs Belanda 1-1.
League B
Repubil Ceko vs Albania 2-0
Ukraina vs Georgia 1-0
Islandia vs Wales 2-2
Turki vs Montenegro 1-0.
League C
Slovakia vs Swedia 2-2
Estonia vs Azerbaijan 3-1.
REUTERS