Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 harus mengubur mimpinya untuk melaju ke final Piala Asia U-23 2024 setelah dikalahkan Uzbekistan dengan skor akhir 0-2, dalam laga semifinal yang digelar pada Senin, 29 April 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dua gol Uzbekistan dicetak Khusayin Nurchaev pada menit ke-68 dan gol bunuh diri Pratama Arhan pada menit ke-86 karena kesalahan komunikasi dengan Ernando Ari dalam mengantisipasi bola liar imbas tendangan bebas Jasurbek Jaloliddinov.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sebelumnya, Indonesia sempat memecah kebuntuan melalui gol dari Muhammad Ferarri pada menit ke-61. Namun, gol tersebut dianulir wasit Shen Yinhao karena Ramadhan Sananta yang terlibat dalam terjadinya gol itu dinilai lebih dulu offside setelah wasit melakukan pengecekan Video Assistant Referee (VAR).
Dengan hasil ini, Skuad Garuda kehilangan kesempatan untuk mendapat tiket menuju Olimpiade Paris 2024 melalui jalur ini. Walaupun demikian, Indonesia masih memiliki peluang untuk bisa tampil di pesta olahraga yang akan digelar pada 26 Juli hingga 11 Agustus tersebut.
Lantas, bagaimana skenario agar Indonesia lolos ke Olimpiade 2024 setelah kalah dari Uzbekistan?
Terdapat sejumlah cara agar Indonesia dapat tampil di Olimpiade Musim Panas 2024 di Paris. Salah satunya adalah masuk ke partai final Piala Asia U-23 2024. Pasalnya, apabila masuk ke babak final, Indonesia akan secara otomatis mendapatkan tiket Olimpiade Paris 2024. Namun, karena Indonesia terhenti di babak semifinal, maka perjuangan Garuda Muda untuk memperebutkan tiket Olimpiade masih berlanjut.
Seperti diketahui, Piala Asia U-23 2024 merupakan salah satu ajang kualifikasi untuk menuju Olimpiade Paris 2024 yang bakal dihelat pada 26 Juli hingga 11 Agustus nanti. Tiket untuk ajang olahraga internasional utama ini hanya akan didapatkan oleh tiga tim teratas kejuaraan Asia ini.
Tersisa dua skenario yang dapat mengantarkan Indonesia ke kompetisi tersebut, setelah kalah dari Uzbekistan di babak semifinal. Pertama, Indonesia harus memenangkan pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 melawan Irak, yang akan digelar pada Kamis, 2 Mei 2024.
Apabila dalam perebutan tempat ketiga tersebut Indonesia kalah, maka Indonesia masih memiliki kesempatan untuk merebut tiket Olimpiade Paris 2024 melalui pertandingan playoff interkontinental melawan wakil Afrika, Guinea. Indonesia harus bisa memenangkan pertandingan ini sebagai kesempatan terakhir berkompetisi di Olimpiade. Adapun pertandingan playoff itu akan digelar pada 9 Mei mendatang.
Di sisi lain, undian penentuan grup Olimpiade Paris 2024 telah dilakukan meski daftar negara pesertanya belum lengkap. Sehingga, kini tim Asia yang masih berkompetisi di Piala Asia U-23 sudah mengetahui calon grup mereka apabila lolos ke Olimpiade Paris.
Terdapat dua skenario grup dan lawan yang akan dihadapi Indonesia apabila berhasil mendapatkan tiket ke Olimpiade nanti, melalui kemenangan di babak perebutan posisi ketiga atau menang di laga playoff Olimpiade Paris 2024.
Pertama, apabila Tim Merah Putih mendapat posisi ketiga di Piala Asia U-23 2024, maka Indonesia akan bertemu dengan Argentina, Maroko, dan Ukraina di Grup B. Sementara itu, jika Indonesia gagal mendapat peringkat ketiga tetapi berhasil menang melawan Guinea di babak playoff, maka akan masuk grup A bersama Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.
RADEN PUTRI
Pilihan Editor: 3 Pemain Irak yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024