Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Durasi Episode Terakhir Wonderful World Diperpanjang Jadi 1,5 Jam

Tamat minggu ini, episode terakhir Wonderful World akan berdurasi 90 menit, lebih panjang dari sebelum-sebelumnya.

11 April 2024 | 17.20 WIB

Drama Korea Wonderful World yang dibintangi Cha Eun Woo dan Kim Nam Joo. Dok. Disney+ Hotstar.
Perbesar
Drama Korea Wonderful World yang dibintangi Cha Eun Woo dan Kim Nam Joo. Dok. Disney+ Hotstar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Drama Korea Wonderful World akan tamat pekan ini. Pihak produksi mengumumkan bahwa durasi episode terakhirnya akan bertambah menjadi 90 menit atau 1,5 jam.

Episode terakhir Wonderful World akan ditayangkan 10 menit lebih awal dari biasanya. Dalam 12 episode sebelumnya yang sudah tayang durasi drama yang dibintangi Cha Eun Woo ini sekitar 70 menit.

Alasan Durasi Episode Terakhir Wonderful World Diperpanjang

Menurut tim produksi dari MBC, Wonderful World episode 13 dan 14 mendatang akan menjadi perkembangan terakhir. Alur cerita misteri yang selama ini tersembunyi akan muncul ke permukaan, dan hukuman terhadap politisi kejam Kim Joon akan terungkap.

“Oleh karena itu, setelah banyak pertimbangan, kami memutuskan untuk memperpanjang durasi (final) agar dapat menyampaikan cerita karakter dengan benar,” kata kata MBC pada Selasa, 9 April 2024. “Kami akan membalas dukungan pemirsa dengan episode terakhir yang lebih solid.”

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Cha Eun Woo dan Kim Nam Joo dalam drama Wonderful World. Dok. Disney+ Hotstar

Dua episode terakhir Wonderful World akan tayang pada Jumat, 12 April 2024 dan Sabtu, 13 April 2024. Penggemar drama Korea di Indonesia dapat menyaksikan Wonderful World di Disney+ Hotstar.

Tentang Wonderful World

Wonderful World menceritakan tentang seorang perempuan bernama Eun Soo Hyun (diperankan Kim Nam Joo) yang hidupnya berubah setelah kematian putranya karena perbuatan orang lain. Terdorong ke dalam depresi yang semakin parah, Eun Soo Hyun hanya berfokus pada satu pikiran, yaitu membalaskan dendamnya.

Ketika ditanya alasan bergabung dalam drama ini setelah hiatus selama 6 tahun, Kim Nam Joo bercerita bahwa ia merasakan perasaan keibuan yang kuat melalui karakter Eun Soo Hyun, dan perasaan inilah yang membuatnya ingin mengambil peran tersebut.

“Saya ingin merepresentasikan perasaan para ibu dan orang tua di seluruh dunia yang telah kehilangan seorang anak. Karena inilah saya memutuskan mengambil peran ini," kata Kim Nam Joo.

SOOMPI | NAVER

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus